jpnn.com, PEKANBARU - Momen narapidana Lapas Perempuan Kelas II A Pekanbaru kegirangan dagangannya habis diborong Ketua Bhayangkari Daerah Riau Nindya Iqbal.
Senin 7 Agustus 2023 pagi, istri Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal itu sudah berada di Lapas Perempuan Kelas II A Pekanbaru.
BACA JUGA: Warga Binaan Lapas Perempuan Kota Tangerang Dapat Bekal Ilmu Tata Kecantikan
Kedatangan Nindya Iqbal bersama anggota Bhayangkari Daerah Riau dan para Polwan Polda Riau itu untuk menggelar peringatan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari dan HUT ke-75 Polwan.
Berbagai kegiatan dilakukan, mulai dari penyuluhan kesehatan, pemeriksaan kesehatan para narapidana, hingga bagi-bagi sembako.
BACA JUGA: Perlu Program Terpadu untuk Warga Binaan Lapas Perempuan
Di sela kegiatan, Nindya Iqbal tiba-tiba mendatangi dagangan para narapidana wanita yang disuguhkan di pinggir lapangan kegiatan.
Nindya Iqbal lantas berbincang dengan para narapidana dan langsung memborong dagangan para narapidana tersebut.
BACA JUGA: Penghuni Lapas Perempuan Harus Terbebas dari Kekerasan
Dia juga mereview makanan-makanan olahan narapidana wanita itu ke konten pribadi miliknya. Agar produk dari dalam lapas itu dapat terjual dengan laris di warung yang dijual di luar lapas.
Sontak para narapidana yang berjualan langsung bersemangat mengemas makanan yang mereka olah di dalam Lapas.
“Alhamdulolah diborong sama ibu Kapolda. Dagangan kami langsung habis,” kata narapidana narkotika bernama Suriawati (45).
Istri jenderal berbintang dua itu bahkan sempat nyanyi bersama para narapidana wanita. Dia tidak canggung berbaur di dalam lapas.
Dalam kesempatan itu, sebanyak 462 warga binaan lapas mendapat bantuan langsung serta pemeriksaan kesehatan gratis.
Bantuan diberikan di antaranya kebutuhan bayi, kebutuhan ibu menyusui, peralatan mandi dan beberapa kebutuhan lainnya.
Ketua Bhayangkari Daerah Riau Nindya Iqbal mengatakan, pihaknya sengaja menggelar peringatan hari jadi di Lapas Perempuan Kelas II A Pekanbaru.
Karena Bhayangkari dan Polwan sendiri merupakan perempuan.
"Karena kami sama-sama perempuan, makanya kami datang ke sini. Saya juga selain Ketua Bhayangkari Daerah Riau juga merupakan Ibu Asuh dari Polwan Riau," ungkapnya.
Untuk pemeriksaan kesehatan gratis tersebut, dikatakan Nindya, dilakukan langsung oleh dokter dari Biddokes Polda Riau, dokter Bhayangkari dan ASN yang bekerja di RS Bhayangkara.
"Untuk pemeriksaan kesehatan gratis. Kami berikan kepada seluruh warga binaan total sebanyak 462 orang," ujar Nindya. (mcr36/jpnn)
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Rizki Ganda Marito