Saat Petugas Datang Tak Ada Wanita Malam

Sabtu, 16 November 2019 – 10:03 WIB
Petugas gabungan merazia warung remang-remang di Desa Parungpanjang, Kecamatan Parungpangjang, Kabupaten Bogor. Foto: Radar Bogor

jpnn.com, BOGOR - Tim gabungan Satpol PP, Polsek Parungpanjang dan Koramil 2119 Parungpanjang merazia warung remang-remang (warem). Razia ini sebagai tindak lanjut menyikapi keluhan masyarakat.

Keberadaan warung yang dijadikan tempat berkumpulnya wanita malam di Perumnas ll Parungpanjang, Kampung Somang, Desa/Kecamatan Parungpanjang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, meresahkan warga sekitar.

BACA JUGA: Prostitusi Online: Dua Malam 5 Wanita Penghibur itu Layani Para Pria Hidung Belang

Kanit Satpol PP Kecamatan Parungpanjang Tajudin mengatakan, sebelumnya sudah sering ditegur, namun pemilik warung dan para wanita itu malah membandel, masih beraktivitas.

“Banyak aduan dari masyarakat terkait adanya aktivitas para wanita malam di warung remang-remang. Sudah kami tertibkan dan dibongkar, karena masyarakat sekitar sudah resah,” ujarnya, Jumat (15/11).

BACA JUGA: Puluhan Wanita Pekerja Hiburan Malam Terjaring Operasi

Dia menambahkan, warung remang-remang itu dijadikan tempat nongkrong hingga larut malam oleh para wanita. Warung yang dijadikan tempat nongkrong kerap disertai minuman beralkohool tinggi. “Ini juga bagian dari laporan masyarakat, makanya kami tindak,” ujarnya.

Saat penertiban, sambungnya, petugas tidak menemukan minuman atau bekas botor miras. Diduga razia ini telah bocor. “Saat kami datangi hannya ada tiga wanita yang mengaku bukan warga Parungpanjang. Kedepan, jika ada aktivitas kembali kami akan menindak sesuai prosedur,” pungkasnya. (pin/sir)

 


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler