Safari Politik ke Palu Demi Memenangkan AMIN, Presiden PKS Ziarah ke Makam Guru Tua

Minggu, 07 Januari 2024 – 16:31 WIB
Presiden PKS Ahmad Syaikhu (kedua dari kiri) berziarah ke makam pahlawan nasional Al-Habib Idrus bin Salim Al-Jufri (Guru Tua) di Kota Palu, Sulawesi Tengah, Jumat (5/1). Dokumen DPP PKS

jpnn.com, PALU - Presiden PKS Ahmad Syaikhu melakukan safari politik ke Kota Palu, Sulawesi Tengah selama Jumat (5/1) dan Sabtu (6/1) demi memenangkan paslon nomor urut satu Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau AMIN.

Syaikhu mengawali safari dengan berziarah ke makam pahlawan nasional Al-Habib Idrus bin Salim Al-Jufri (Guru Tua) di Kota Palu, Sulawesi Tengah, Jumat (5/1).

BACA JUGA: Timnas AMIN: Capres yang Dalam Posisi Menjabat Tidak Berarti Paham Semua Urusan

Syaikhu berharap semangat Guru Tua bisa menjadi inspirasi anggota PKS untuk melanjutkan perjuangan dalam menebar kebaikan.

"Semangat inilah yang perlu diambil oleh anggota PKS, yaitu semangat dalam menebarkan kebaikan di tengah masyarakat dalam mewujudkan Indonesia yang lebih baik,” ujar Syaikhu dalam keterangan pers tim media DPP PKS, Minggu (7/1).

BACA JUGA: Soroti Kekerasan Oknum TNI, Koalisi Masyarakat Sipil Kritik Pernyataan KSAD Maruli

Setelah itu, Syaikhu melanjutkan safari politik dengan melantik melantik 1.500 pengurus Dewan Pengurus Ranting (DPRa) PKS se-Kota Palu di Sulawesi Tengah, pada Sabtu (6/1).

Eks wakil wali kota Bekasi itu berpesan kepada seluruh pengurus PKS harus bekerja secara sistematis dalam memenangkan partai dan AMIN pada pemilu 2024.

BACA JUGA: Tafdil Ketua TKD Optimistis Prabowo-Gibran Bisa Menang Mutlak di Bombana

"Harus terstruktur sistematis dan masif. Otu harus dilakukan oleh struktur partai, caleg PKS, bersama sukarelawan AMIN, dan juga bersama anggota serta simpatisan PKS,” ujar Syaikhu saat prosesi pelantikan.

Dia kemudian menekankan kemenangan dalam Pemilu 2024 di tingkat eksekutif, harus diikuti kesuksesan di tingkat legislatif.

Sebab, Syaikhu mengaku tidak ingin pengalaman Anies yang menang Pilgub 2017 DKI Jakarta terulang di level nasional.

Ketika itu, katanya, banyak kebijakan Anies yang bermanfaat bagi rakyat tersendat semasa Gubernur DKI Jakarta karena tidak didukung partai pendukung di level legislatif.

"Ini menandakan betapa pentingnya kursi legislatif dimenangkan oleh partai koalisi, dalam hal ini saya berharap adanya peningkatan kursi PKS di DPR RI, supaya kebijakan-kebijakan prorakyat dari pasangan AMIN bisa berjalan dengan baik,” ujar Syaikhu. 

Sementara itu, Ketua DPW PKS Sulawesi Tengah Muhammad Wahyuddin sangat berbangga dengan kehadiran Syaikhu bersama rombongan DPP parpolnya ke Kota Palu.

"Tentunya kehadiran beliau bisa memantik semangat anggota PKS untuk memenangkan AMIN dan PKS di Sulawesi Tengah. Kehadiran beliau juga akan melantik ribuan pengurus tingak kelurahan di Sulawesi Tengah,” kata Wahyuddin. (ast/jpnn.com)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler