Sahroni Minta Polri Segera Memberantas Judi Slot yang Dinilai Berbahaya

Selasa, 29 Agustus 2023 – 08:06 WIB
Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni soal judi slot. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni meminta Polri segera memberantas judi slot lantaran fenomena perjudian itu dianggap sudah membahayakan bagi masyarakat.

Dia menyebut baru-baru ini terjadi penusukan terhadap pasangan suami istri (pasutri) di daerah Tebet, Jakarta Selatan oleh pelaku ER (40) yang marah lantaran ditagih utang oleh korban.

BACA JUGA: Perputaran Uang dari Judi Slot Mencapai Rp 2,2 Triliun per Bulan

Konon, kejadian itu diduga karena pelaku tersinggung saat ditagih utang yang dipakai ER untuk bermain judi slot.

Politikus NasDem itu menilai judi slot sebagai aktivitas negatif yang telah menelan banyak korban, baik dari kalangan bawah hingga atas.

BACA JUGA: Merespons Kombes Dirmanto, Ahmad Sahroni: Ini Jelas Bukan Hoaks

“Judi slot ini sangat berbahaya, karena mayoritas yang bermain orang-orang ‘bawah’. Ini bahkan bisa lebih berbahaya dari judi kasino yang cenderung dimainkan oleh kalangan yang berada," ujarnya melalui keterangan di Jakarta, Minggu (28/8).

Menurut Sahroni, ketika orang yang kelas ekonominya di bawah bermain judi slot dan kalah, maka pelaku perjudian tersebut berpotensi melakukan aksi kriminal lainnya untuk menutupi kekalahan.

BACA JUGA: Kejati Sumsel Bantah Lakukan Kriminalisasi di Penanganan Kasus Korupsi Akuisisi Saham

Oleh karena itu, Sahroni meminta aparat penegak hukum dan pihak berwenang lainnya segera menertibkan judi slot di tanah air.

Sahroni bahkan ingin supaya para operator dan pihak-pihak lainnya yang terlibat dalam judi slot ini turut ditangkap.

"Fenomena judi slot ini tidak serta merta hanya soal untung-rugi yang dialami pemain, tetapi juga ada potensi konflik sosial yang dapat lahir dari sana," tutur pria asal Tanjung Priok itu.

Dia pun prihatin karena masih ada pemahaman yang salah dari pihak tertentu dengan mencari peruntungan ekonomi dari perjudian.

"Makanya, saya selalu minta aparat, khususnya Polri, untuk tertibkan itu semua. Kalau perlu cari sumbernya (bandar), sikat habis saja sekalian," ujar Sahroni.

Melihat pergerakan aparat belakangan ini, Sahroni optimistis keberadaan judi slot dapat segera dihapuskan. Terlebih, Polri dan kemenkominfo baru saja menekan MoU terkait pemberantasan judi online.

Selain itu, katanya, PPATK juga sudah aktif menganalisis berbagai transaksi mencurigakan terkait perjudian.

"Komisi III optimistis fenomena judi slot bisa segera diberantas habis," kata Ahmad Sahroni.(fat/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler