Salah Besar Ragukan Kemampuan Mas Agus Hanya Karena Berpangkat Mayor

Selasa, 27 September 2016 – 18:43 WIB
Agus Harimurti. Foto dok JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Pengamat Politik dari Universitas Paramadina Hendri Satrio, tidak sependapat dengan penilaian yang meragukan kemampuan calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono.

Apalagi saat keraguan itu dikemukakan, hanya berdasar putra Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu masih berpangkat Mayor.

BACA JUGA: Bang Yusril Pilih Dukung Siapa? Wait and See..

Tak seperti sang ayah yang pensiun dengan pangkat Jenderal.

"Kalau soal pangkat, Napoleon saja menaklukkan Eropa waktu jadi Kopral. Jadi saya rasa tidak masalah dengan pangkat," ujar Hendri, Selasa (27/9).

BACA JUGA: Gerindra Bersorak, Masyarakat Tawarkan jadi Relawan Anies-Sandiaga

Menurut Hendri, meski berpangkat Mayor, selama berdinas Agus mampu mememperlihatkan jiwa leadership yang begitu kuat.

Karena itu tidak heran Agus diusung menjadi calon gubernur oleh empat partai politik. Jadi tidak hanya oleh Partai Demokrat.

BACA JUGA: Jangan Asal Gunakan Medsos, Kampanye Hitam Bisa Dipidana 6 Tahun Penjara

"Saya melihat animo masyarakat juga sepertinya cukup besar untuk mendukung Agus. Karena itu sangat berpeluang buat kejutan, membuat sejarah di Jakarta, walaupun unggulan utama tetap Ahok dan Djarot," tutur Hendri.

‎Menurut Hendri, animo masyarakat mendukung Agus-Sylviana Murni secara perlahan mulai terlihat.

Karena terbukti, kini tidak hanya Partai Demokrat, PAN, PPP dan PKB yang mengusung mereka maju dalam Pilkada DKI.

Tapi juga sejumlah elemen lain secara terbuka telah menyatakan dukungan. Antara lain dari pendukung SBY, birokrat, NU dan Muhammadiyah.(gir/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wujudkan Jakarta Modern, Fraksi Gerindra Siap Menangkan Anies-Sandi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler