Sama-sama Terpuruk, Bakal Sengit

Minggu, 06 Februari 2011 – 11:51 WIB
Christian Gonzales. Foto: Dok,JPPhoto/JPNN

BANDUNG-Laga kandang Persib Bandung kontra Pelita Jaya Karawang di Stadion Siliwangi sore ini, dipastikan akan berlangsung sengitMengingat kedua tim sama-sama terpuruk di zona bawah Liga Super Indonesia (LSI) putaran pertama musim ini.

Persib maupun Pelita Jaya, saat ini sama-sama bercokol di zona bawah klasemen LSI, pada urutan 14 dan 13

BACA JUGA: Inter Milan v AS Roma: Pertarungan Seru!

Tentunya laga kali ini akan berjalan menarik, karena mereka sama-sama sedang berjuang untuk keluar dari papan bawah klasemen.

Pelatih Persib Bandung, Daniel Roekito tidak dapat menjanjikan apapun mengenai laga hari ini, karena apa yang terjadi di lapangan selalu berbeda
Namun Ia mengharapkan Eka Ramdani cs

BACA JUGA: Irfan Bachdim Cedera

mampu memetik poin penuh dalam pertarungan sore ini, agar dapat keluar dari zona Playoff LSI
"Saya tidak bisa berjanji apa-apa, karena apa yang terjadi di lapangan berbeda

BACA JUGA: Bingung Cari Pengganti Adjie

Saya juga heran, kenapa saat latihan anak-anak tampil bagus, tetapi pas pertandingan hasilnya berbeda jauhAda beberapa pemain yang sada, seperti Eka dan GonzalesPertandingan kali ini kita harus menang, karena kita adalah tuan rumah," ujar Daniel saat ditemui usai latihan di Stadion Siliwangi pagi kemarin (5/2).

Daniel berharap, anak asuhnya mampu mendulang poin dalam partai kandang kali ini, agar dapat keluar dari zona Playoff LSIMengenai Pelita Jaya, Daniel meminta anak asuhnya untuk mewaspadai seluruh pemain Pelita Jaya, karena tim dari Karawang ini juga sedang mengincar tiga poin untuk keluar dari papan bawahUntuk itu, Daniel meminta anak asuhnya untuk berusaha keras dan disiplin, agar dapat memenangkan laga yang akan dilangsungkan tanpa penonton ini.

"Kita harus mewaspadai seluruh pemain PelitaKita dan Pelita sama-sama sedang berusaha keluar dari papan bawahAnak-anak harus berusaha keras dan disiplin, jika ingin memenangkan pertandingan iniSaya juga menginginkan anak-anak harus double figt dan fighting spirit, agar dapat menangKita main dirumah sendiri, harus dapat menang," ucap Daniel.

Sementara itu, pelatih Pelita Jaya Misha Radovic menuturkan bahwa dirinya membawa mayoritas pemain muda, saat bertandang ke markas Maung Bandung sore iniIa mengaku bahwa dirinya tahu persis kekuatan Eka Ramdani cs dan memfokuskan timnya untuk meladeni tuan rumah.

"Kami kesini datang kebanyakan dengan pemain mudaSaya tahu persis Persib, mereka punya pemain yang bagus dan punya pengalamanTetapi saya tidak ingin fokus dengan tim lawan, saya akan fokus dengan tim sendiriKami tetap menargetkan poin, dalam pertandingan besok (hari ini)," paparnya usai uji lapangan kemarin.

Pada pertandingan hari ini, Persib harus meninggalkan kiper utama mereka, Markus Haris Maulana yang harus diistirahatkan, setelah mengalami luka di dagunya saat menghadapi Persipura Jayapura belum lama iniMaung Bandung akan menurunkan kiper ketiga mereka, Dadang Sudrajat karena Cecep Supriyatna masih belum pulih dari cedera bahu

Selain itu, Hilton Moreira yang mengalami cedera saat bertandang ke Persiwa Wamena sudah dapat diturunkan oleh Daniel, untuk kembali diduetkan bersama Cristian GonzalesNamun Gonzales masih diragukan tampil, karena sakit yang dialaminya kemarin"Gonzales sedang sakit, kita lihat saja besok Dia bisa main atau tidak," jelas Daniel.

Sementara itu di kubu tim tamu, salah satu pemain mereka Egi Melgiansyah tidak dapat diturunkan karena sedang mengikuti seleksi lanjutan timnas Indonesia U-23 Pra Olimpiade 2012Meski demikian, kapten kesebelasan Pelita Jaya, Ardan Aras mengaku optimis mampu mencuri poin dari PersibIa menilai, ada atau tidak ada Egi, timnya tetap akan berusaha sebaik mungkinApalagi kualitas pemain inti dan pelapis, dinilainya sama.

"Kami siap untuk mencuri poin disiniMemang ada pemain kita yang tidak bisa main, Egi harus ikut pelatnasTetapi itu sama saja, karena pemain inti dan pelapis tidak berbeda jauh," tukasnya.

Ardan menambahkan, pertandingan yang digelar tanpa penonton sore ini, dinilainya akan menguntungkan timnyaKarena dapat menambah optimisme sendiri, untuk memenangkan pertandingan"Tidak ada penonton membuat kami semakin optimisIni menguntungkan kami, karena kami semakin bersemangat untuk mencuri poin disiniSaya pribadi menargetkan dapat bermain sebaik mungkin, mudah-mudahan mampu mencetak gol," ungkapnya(ytn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Deltras Siap Ubah Strategi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler