PELUNCURAN Samsung Galaxy S4 telah membuat pengguna ponsel seti sebelumnya, S3, berniat untuk menjualnya kembali. Bahkan, gadget generasi terbaru Samsung itu membuar pengguna iPhone ikut tergoda untuk berpaling.
Sebelumnya, Galaxy S4 telah secara resmi diluncurkan di New York sebulan yang lalu, dan kabarnya akan mulai dijual pada akhir pekan ini. Mengutip lama the Telegraph, Senin (29/4), Direktur Pelaksana SellMyMobile.com, Colin White, menyatakan bahwa Samsung telah memenangi penjualan di beberapa negara dengan jajaran smartphone seri Galaxy sebagai produk andalannya. "Pengguna iPhone sudah menunjukkan tanda-tanda pindah ke Samsung," ucapnya.
Ketertarikan pengguna Apple untuk beralih ke Samsung terlihat dari mulai banyaknya dukungan atas produk raksasa teknologi asal Korea itu. Tercatat, setidaknya masukan dari iPhone meningkat sebesar 31 persen pada tahun lalu saja.
"Selain itu, para pecinta gadget juga telah mulai menjual ponsel S2 dan S3 mereka sekarang yang dinilai sudah tua, semua itu terlihat dari angka penjualan yang meningkat sebesar 11 persen selama seminggu terakhir," tambah Colin.
Paul Jevons dari jaringan 4G EE mengatakan, semenjak perangkat terbaru Samsung diluncurkan, maka pihaknya telah melihat tingkat minat konsumen yang sangat tinggi. "Puluhan ribu orang telah mendaftarkan diri mereka kepada kami," katanya.
Galaxy S4 adalah smartphone yang dilengkapi dengan layar manitor 5 inchi. Fitur layar sentuh ini mampu mendeteksi gerakan jari, baik saat bergerak melayang maupun saat hendak menampilkan informasi tambahan. Smartphone keluaran terbaru Samsung ini juga bisa secara otomatis jeda bekerja, ketika mata penggunanya berpaling saat menyaksikan video pada layar monitor.
Selain sensor gerak jari dan mata, S4 juga dilengkapi dengan fitur kesehatan. Fitur ini bekerja dengan sensor yang mampu mengukur berat badan, serta memonitor denyut jantung, tekanan darah dan memantau gula darah sang penggunanya.
Smartphone ini secara signifikan juga dilengkapi dengan kamera 13MP yang dapat mengambil gambar atau merekam secara bersamaan dari arah depan dan belakang. Bahkan Samsung juga telah menandatangani kesepakatan dengan perusahaan layanan cetak foto, Blurb, sehingga memungkinkan penggunanya dengan cepat memesan album gambar untuk dicetak.
Secara keseluruhan Samsung Galaxy S4 dianggap sebagai perbaikan dari S3. Perangkat itu juga dilengkapi dengan prosesor yang memiliki daya kinerja lebih cepat dan dibantu dengan daya tahan baterai yang lebih lama.(nam/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Dirilis di Australia, Samsung Galaxy S4 Bisa Dipesan Mulai Hari Ini
Redaktur : Tim Redaksi