San Antonio Spurs jadi Bulan-bulanan di Kandang Warriors

Selasa, 26 Januari 2016 – 13:17 WIB
Point guard Warriors, Stephen Curry men-dribble bola mencoba menyihir bintang Spurs, Kawhi Leonard dalam game kedua tim di ORACLE Arena, Oakland, Selasa (26/1) siang WIB. Foto: AFP

jpnn.com - OAKLAND - Rentetan 13 kemenangan milik San Antonio Spurs akhirnya terhenti. Dalam lanjutan laga NBA, Selasa (26/1) siang WIB, Spurs keok dalam big match kontra juara bertahan Golden State Warriors. Bertamu ke ORACLE Arena, Oakland, Spurs seakan tak ada apa-apanya.

Game antara tim terbaik sementara di klasemen reguler NBA (Warriors/1: 40-4, Spurs/2: 38-6) itu akhirnya hanya menjadi ladang aksi pemain tuan rumah.

BACA JUGA: Pelatih Persib Kepincut Bek Mitra Kukar

Stephen Curry, Draymond Green, Klay Thompson bahkan hingga pemain dari bench seperti Shaun Livingston dan Brandon Rush, gantian menyihir pemain Spurs. 

Sementara Kawhi Leonard, Tony Parker, LaMarcus Aldridge, atau Manu Ginobili tak bisa berbuat banyak buat Spurs. Mereka menjadi bulan-bulanan ofensif Warriors. Label tim bertahan paling menakutkan di NBA saat ini yang identik dengan Spurs, seperti tak ada artinya. Di sisi lain, akurasi tembakan pemain asuhan Gregg Popovich juga sedang bau.

BACA JUGA: Berapa Hadiah yang Diterima Pemain Mitra Kukar?

Dari kuarter pertama hingga terakhir, Warriors selalu leading jauh. 29-23, 33-24, 33-19 dan 25-24. Ya, skor akhir kemenangan Warriors atas Spurs 120-90. Jauh, 15 bola.

Stephen Curry tampil mempesona di game ini. Dia mendulang 37 poin. Di antaranya adalah dua tembakan tiga angka berturut-turut, yang dia lesakkan jauh banget dari luar garis tiga poin. Dia melakukannya dengan mudah.

BACA JUGA: Mitra Kukar Juara, Ini Permintaan Jafri Sastra

Dengan kemenangan ini, Warriors masih memimpin klasemen wilayah barat dan secara keseluruhan (plus wilayah timur) dengan 41 menang, 4 kalah. Sementara Spurs masih di bawahnya dengan 38-7. (adk/jpnn) 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Para Pemain Semen Padang FC Langsung Pulang Kampung


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler