Sandiaga Uno Berkomitmen Dorong Peningkatan Ekonomi Desa Wisata Tepus

Selasa, 27 September 2022 – 06:59 WIB
Kunjungan Menparekraf Sandiaga Uno ke desa wisata Tepus, Gunungkidul, Yogyakarta. Foto: kemenparekraf

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno melanjutkan kunjungan kerja ke Desa Wisata Tepus, Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) belum lama ini.

Dia berharap wisata Tepus bisa naik kelas menjadi desa wisata dunia menyusul Nglanggeran dan berdaya saing berkelanjutan.

BACA JUGA: Espas Sahabat Sandiaga Uno Bagikan Voucer BBM Murah Untuk Ojol di Cibubur

Desa Wisata Tepus masuk dalam daftar 50 desa wisata terbaik dalam program Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2022.

Desa tersebut telah melalui proses uji standar penilaian tim juri yang terdiri dari tujuh kategori.

BACA JUGA: Pengelola Homestay di Sukabumi Takjub Lihat Sandiaga Uno Gercep Merespons Keluhannya

"Mereka nantinya akan mendapatkan pembinaan dan pendampingan dari mitra strategis Kemenparekraf selama satu tahun," ujar Sandiaga Uno dalqm siaran pers, Selasa (27/9).

Penyelenggaraan ADWI bertujuan sebagai daya ungkit bagi ekonomi desa dan sebagai wahana promosi menunjukkan potensi desa-desa wisata di Indonesia, serta mendorong daerah dapat menciptakan desa wisata baru selanjutnya.

BACA JUGA: Papua Muda Inspiratif Promosikan Desa Wisata di Fakfak

Selain itu, juga dapat menjaring database desa wisata baru dari pendaftaran di website jejaring desa wisata (Jadesta) yang merupakan laman resmi yang dikembangkan Kemenparekraf.

Dari data kegiatan ADWI 2021 terjaring 1.831 data desa wisata yang ada di Indonesia dan targetnya pada 2022 menjadi 3.000.

Langkah tersebut sebagai bukti nyata program unggulan Kemenparkref untuk desa wisata menjadi pilihan.

Banyak desa dengan peningkatan jumlah pendaftar desa wisata. Peningkatannya lebih dari 200 persen. Ini menjadi bukti bahwa ADWI menjadi program yang tepat sasaran, manfaat, dan waktu.

Pada 2021, Desa Nglanggeran di Gunung Kidul terpilih sebagai desa wisata terbaik dunia atau Best Tourism Village 2021 dari Organisasi Pariwisata Dunia dibawah PBB (UNWTO).

"Oleh karena itu, Desa wisata Tepus diharapkan bisa naik kelas menjadi desa wisata dunia menyusul Nglanggeran," imbuh dia.

Sandi menjelaskan desa wisata berhasil menstimulasi ekonomi daerah, membuka peluang usaha, dan lapangan kerja.

Tahun lalu, peningkatan kunjungan ke desa wisata mencapai 30 persen.

Selain potensi wisata, Menparekraf dan Bupati Gunung Kidul sepakat untuk meningkatkan kesejahteraan UMKM di destinasi wisata dan sentra ekonomi, antara lain dengan pelatihan, pendampingan, dan bantuan pemasaran.

"Kami akan pastikan memberikan peluang agar penghasilan masyarakat meningkat,” pungkas Sandi. (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sandiaga Uno Optimistis Bisa Ciptakan Banyak Konten Kreator di Pekanbaru


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler