Sandiaga Uno Gandeng GKC Jokowi Bagi-bagi Sembako untuk Pedagang Mi Ayam

Senin, 18 Mei 2020 – 03:31 WIB
Sandiaga Uno membagikan paket sembako ke warga terdampak virus corona di Jakarta. Foto: Dok Relawan Indonesia Bersatu

jpnn.com, JAKARTA - Sandiaga Uno bersama Relawan Indonesia Bersatu Lawan COVID-19 kembali melakukan aksi kemanusiaan dengan memberikan bantuan kepada masyarakat.

Hal ini dilakukan untuk meringankan beban masyarakat di tengah pandemi virus corona.

BACA JUGA: Simak nih, Sandiaga Uno Beberkan Peluang Investasi di Balik Pandemi

Kali ini, Sandiaga menggandeng relawan Galang Kemajuan Center (GKC) Jokowi untuk membagikan sembako kepada warga yang tak terdata bantuan dari pemerintah di RT 6, RW 9, Kelurahan Pasar Manggis, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan, Minggu (17/5).

Warga yang tak terdata itu kebanyakan berprofesi sebagai pedagang mi ayam dan manusia gerobak yang tidak memiliki kartu tanda penduduk (KTP) Jakarta serta tak bisa mudik

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Ganjar Marah, Pak Jokowi Mengeluh, Anisa Prank di RS Pura-pura jadi Pasien Corona

"Banyak yang belum tersentuh bantuan, oleh karena itu kami bersama sukarelawan turun di Pasar Manggis,” kata Sandiaga dalam keterangannya.

Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini mengatakan, kegiatan yang mereka lakukan adalah upaya membantu masyarakat yang sekarang kesusahan karena pandemi virus corona.

BACA JUGA: Sandiaga Uno dan Rhoma Irama Ajak Masyarakat Siap Hadapi New Normal Pascapandemi

“Penghasilannya turun, biaya hidup terus meningkat terutama karena kenaikan beberapa komoditas seperti gula, juga membebani masyarakat. Oleh karena itu bantuan ini diharapkan meringankan beban masyarakat,” tambah Sandiaga.

Adapun paket sembako yang dibagikan berupa beras, gula, susu, kecap, telusr dan lain-lain. Total paket sembako yang dibagikan sebanyak 350.

Selain itu, Sandiaga juga mengusulkan agar di kawasan tersebut digelar rapid test.

Pasalnya, di sana merupakan kawasan padat penduduk dan belum tersentuh pemerintah.

Usai menyerahkan sembako di Kelurahan Pasar Manggis, Sandiaga dan sukarelawan kemudian berpindah ke lokasi kedua, di kawasan Kuningan, Jaksel.

Menjelang buka puasa, Sandiaga menyempatkan diri untuk menyapa pemulung yang setiap harinya menggunakan gerobak atau disebut 'manusia gerobak'.

Dalam kesempatan itu, Sandiaga juga memberikan bantuan paket sembako untuk mereka.

"Ini untuk meringankan beban ya bu," ucap Sandiaga kepada seorang penerima bantuan di kawasan Kuningan, Jaksel.

Diketahui, dalam kegiatan ini Sandiaga didampingi Ketua Umum GKC Jokowi Kelik Wirawan, Sekjen GKC Jokowi Didi Budiono, dan Bendahara GKC Jokowi Ade Rukmini. (cuy/jpnn)


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler