Sandiaga Uno Jangan Cuma Narsistik, Anggota DPR Jangan Baperan!

Kamis, 28 Januari 2021 – 14:14 WIB
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahudin Uno. Foto dok Kemenparekraf

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik Ujang Komaruddin meminta Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno tidak sibuk melulu dengan media sosialnya.

Ujang juga mengimbau anggota DPR RI tidak baperan menanggapi manuver Sandi tersebut.

Hal ini disampaikan Ujang melihat perseteruan antara sejumlah anggota Komisi X DPR RI dengan Sandi.

BACA JUGA: Jadi Menteri di Era Jokowi, Sandi Berpeluang Maju Pilpres 2024, Setuju?

Adapun hal itu dimulai dari unggahan Sandi di media sosial yang menyebut anggota Komisi X DPR RI mayoritas tidur, sehingga tidak mengikutinya berolahraga dan melihat UMKM di GBK.

Walau unggahan itu akhirnya dihapus, sejumlah anggota Komisi X, di antaranya Putra Nababan merespons.

"Posting-an Sandi bisa saja sudah menyinggung para anggota Komisi X, salah satunya Putra Nababan. Apa yang dikatakan Putra Nababan ada benarnya, seolah-olah yang enggak datang lari pagi itu bersalah. Dan Sandi juga kapasitasnya sebagai Menparekraf. Bukan Menteri Pemuda dan Olahraga," kata Ujang kepada JPNN.com, Kamis (28/1).

Ujang menilai manuver Sandi itu tak lebih dari politik pencitraan. Dalam perspektif kinerja, Ujang menganggap hal itu bisa berbahaya bagi kemitraan Sandi dengan DPR RI.

"Politik pencitraan memang bisa berbahaya dan bisa menyinggung banyak orang. Apalagi sudah dianggap mem-framing negatif pihak lain," kata dia.

Meski demikian, Ujang meminta anggota DPR tidak merespons berlebihan manuver Sandi itu. Ujang mengimbau Sandi dan para legislator menghargai kerja masing-masing saja.

"Sandi jangan offside dengan kerjanya. Dan DPR juga tak perlu baperan," tegas Ujang.

Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) itu menganggap Sandi memang terbiasa aktif di media sosial.

BACA JUGA: Sebut Deddy Corbuzier Pansos kepada Dinar Candy, Aldi Taher: Cari Duit Sampai Begitu Amat

Perlu ada pihak yang mengingatkan bahwa Sandi saat ini merupakan pejabat negara, bukan masyarakat sipil biasa.

"Mungkin kegemaran Sandi show up di media sosial. Namun sepertinya postingan terkait ajakan olahraga untuk Komisi X itu offside," jelas Ujang. (tan/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

BACA JUGA: Putra Nababan Berang, Menyerang Balik Sandiaga Uno, Menohok Banget


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler