Satu Victory Lagi, Heat Ke Final Wilayah

Selasa, 14 Mei 2013 – 11:03 WIB
CHICAGO- Miami Heat membuktikan kapasitasnya sebagai juara bertahan NBA. LeBron James dkk bisa bangkit dari start yang buruk kala melakoni babak semifinal wilayah timur.

Kini mereka hanya membutuhkan satu kemenangan atas Chicago Bulls untuk melaju ke babak final wilayah timur. Itu terjadi setelah Heat berhasil menekuk Bulls di laga keempat dengan skor telak 88-65 dalam laga yang digeber di United Center, Chicago, Selasa WIB.

Heat pun unggul dengan agregat 3-1. LeBron dkk juga bisa berpesta di kandang sendiri saat memastikan lolos ke final wilayah timur. Sebab, laga kelima bakal dilangsungkan di Miami. Jika mampu lolos ke final, mereka akan bersua pemenang antara New York Knicks kontra Indiana Pacers.

Hasil itu juga membuktikan bahwa Heat bisa langsung bangkit meski sempat down di fase awal. Maklum, pada pertandingan pertama, mereka dikandaskan Bulls dengan skor 86-93. Sebaliknya, bagi Bulls, hasil itu membuat mereka mencatat offensive terburuk karena hanya bisa mencetak 65 poin.

Sebelumnya, Bulls tak pernah gagal mencetak gol kurang dari 69 poin. Baik ketika bertanding di babak playoff maupun babak perempat final playoff NBA.

LeBron kembali menjadi pemain yang paling berpengaruh bagi Heat. Sang Most Valuable Player (MVP) tersebut berhasil membukukan 27 poin. Chris Bosh menambah 14 angka dan enam rebound untuk Heat.

Sementara, di kubu Bulls, Carlos Boozer menjadi pemain paling subur. Namun, dia hanya mencetak 14 angka. Sementara, pemain lain terlihat kurang bertenaga karena tak bisa mencetak banyak poin. J Butler yang menduduki posisi kedua pencetak poin terbanyak hanya bisa menceploskan 12 poin. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pagari Ibra dan Ancelotti

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler