jpnn.com, PASER - Sebelas formasi calon pegawai negeri sipil (CPNS) di Kabupaten Paser, Kalimantan Timur, tidak terisi.
Sebab, tidak ada warga yang melamar. Sebelas formasi yang tidak terisi ialah untuk tenaga kesehatan, termasuk dokter gigi dan perekam medis.
BACA JUGA: BKD Minta Formasi Khusus CPNS untuk Terima Dokter Spesialis
“Tidak ada pelamar yang memasukkan berkas untuk mengisi posisi tersebut,” kata Kabid Pengadaan dan Informasi Kepegawaian BKPP Paser Khozinatul Asror kepada Balikpapan Pos, Rabu (9/1).
Dia menambahkan, peserta yang berhasil melewati tes dan akan mengisi 166 formasi CPNS harus melengkapi dokumen.
BACA JUGA: Kabar Gembira dari Pak Menteri untuk Diaspora di Luar Negeri
Di antaranya, ijazah sekolah dasar (SD) hingga yang terakhir dari para pelamar.
Menurut Asror, pengumuman akan dilakukan menggunakan akun khusus.
BACA JUGA: Bidan dan Dokter Diperhatikan, Honorer Lain Dianaktirikan
Asror menjelaskan, formasi CPNS tahun depan akan ditentukan sesuai usulan daerah karena menggunakan sistem e-formasi.
"Kuotanya ditentukan oleh pemerintah pusat. Daerah hanya mengajukan dan mengusulkan formasi yang dibutuhkan,” sambung Asror.
Kabupaten Paser sendiri masih membutuhkan lebih dari seribu guru yang seharusnya bisa diangkat menjadi CPNS. (ian/rus)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Buat 500 CPNS Depok, Wajib Hadir Satu Jam Sebelum Dimulai
Redaktur : Tim Redaksi