"Saya minta kepada pak SBY untuk segera panggil ketua DPC dan DPD. untuk disumpah pocong," kata Ismiati di gedung KPK, Jalan HR Rasuna Said Jakarta, Selasa (12/6).
Dia meyakini jajaran Ketua DPD dan DPC Partai Demokrat menerima uang untuk pemenangan Anas, terutama yang menginap di Hotel Aston Bandung. Ismiati menyatakan siap menerima semua konsekUensi atas apapun yang dia sampaikan. "Kalau saya diancam saya gak takut," tambah Ismiati.
Diakuinya bahwa terkait kesaksiannya yang menyeret ketua umum PD ini, Ismi sudah didatangi oleh seseorang yang memintanya untuk menarik semua pernyataannya tersebut, termasuk apa yang sudah disampaikan ke media.
Namun Ismi belum mau menyebut siapa orang itu dan dan dari kubu siapa? "Nanti saja," kata Ismi yang mengaku kenal dengan seseorang itu.
Seperti diketahui Ismiati merupakan mantan Ketua DPC PD Boalermo, Gorontalo yang mengaku menerima uang untuk pemenangan Anas Urbaningrum dalam Kongres PD Bandung tahun 2010. Kesaksian Ismi ini ternyata didalami oleh KPK terkait penyelidikan proyek Hambalang.(fat/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... KPK Dalami Jaringan Tommy dan James
Redaktur : Tim Redaksi