SDA: Ini Dinamika Biasa

Rabu, 23 April 2014 – 15:47 WIB
Ketum PPP Suryadharma Ali. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - BOGOR - Dua kubu yang bertikai di tubuh Partai Persatuan Pembangunan (PPP) akhirnya mencapai kesepakatan damai.

Kesepakatan ini dibuat setelah kubu Suryadharma Ali dan Romahurmuzy menggelar pertemuan tertutup di lokasi Mukernas III PPP, Hotel Seruni, Cisarua, Bogor, Jawa Barat (Jabar), Rabu (23/4).

BACA JUGA: SDA-Romi Sudah Rukun

"Perbedaan pendapat yang selama ini terjadi, pada hari ini dinyatakan selesai," kata Suryadharma kepada wartawan usai pertemuan.

Pertemuan dihadiri oleh seluruh unsur pimpinan DPP PPP, ketua majelis partai, dewan pakar dan sejumlah ketua DPW. Hadir pula Ketua Majelis Syariah KH Maimun Zubair sebagai penengah.

BACA JUGA: Senang Bisa Jadi Bagian Pembelajaran Demokrasi

Pertemuan juga menyepakati bahwa semua pengurus yang dipecat akan dikembalikan ke jabatannya semula. Selain itu disepakati juga bahwa PPP sampai saat ini belum mengambil sikap terkait koalisi.

Hal ini mengacu isi fatwa yang dikeluarkan oleh Majelis Syariah kemarin.

BACA JUGA: Cocok, Priyo Cawapres Jokowi

"Kepada masyarakat Indonesia, umat Islam, pemilih pemilu, yang merasa terganggu kisruh PPP, ini dinamika biasa dalam parpol. Anggap saja ini sebuah antitesa dan menghasilkan sesuatu yang jauh lebih baik," ujar Suryadharma. (dil/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Presiden Ingatkan Pengrajin Indonesia Daftarkan Hak Paten


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler