Seberapa Sering Kita Harus Mandi?

Selasa, 18 Oktober 2016 – 14:05 WIB
Ilustrasi. Foto glamour

jpnn.com - SEBERAPA sering kita harus mandi dalam sehari masih menjadi perdebatan. Ada yang menilai semakin sering mandi akan bagus untuk kebersihan tubuh.

Ada pula yang beranggapan lebih baik kulit menjadi sedikit kotor dibanding harus mandi berkali-kali.

BACA JUGA: Jangan Takut Makan Malam, 5 Cemilan ini Baik Dikonsumsi Sebelum Tidur

"Tergantung pada tingkat aktivitas Anda, Anda mungkin perlu untuk mandi setiap hari, misalnya jika Anda memiliki pekerjaan padat karya atau jika Anda berolahraga lebih dari satu jam setiap hari," kata dokter kulit David E. Bank, seperti dilansir laman Glamour, Senin (17/10).

Bank mengatakan mandi berlebihan bisa mengganggu keseimbangan kelembaban kulit Anda, menyebabkan kering dan kulit terkelupas.

BACA JUGA: Nasi Sisa Kemarin Ternyata Ada Manfaatnya Lho

"Dengan mandi setiap hari Anda bisa membantu menjaga minyak alami kulit dan membuat kulit lebih lembut," katanya.

Minyak di kulit bisa membantu melindungi terhadap bakteri berbahaya.

BACA JUGA: Punya Mr P Kecil? Cobalah Cara Ini Agar Penetrasi Maksimal

Namun di sisi lain, mandi berlebihan justru membuat Anda lebih bau dari biasanya dan bisa menyebabkan keluarnya jerawat serta infeksi bakteri dan jamur.

Sementara produk pembersih kamar mandi bisa membantu Anda merasa lebih bersih.

Bank menyarankan, lebih baik mengikuti aturan, mandi pada hari Anda bekerja, terutama jika bekerja mengeluarkan banyak keringat.(fny/chi/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Yuk Coba 7 Kebiasaan Pagi ini Agar Hidup Lebih Bahagia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler