jpnn.com - JAKARTA - Sineas kondang cum politikus senior Erros Djarot meyakini Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) akan memberikan rekomendasi kepada Ganjar Pranowo untuk menjadi capres di Pilpres 2024.
Menurut Erros, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri pasti akan bersikap realistis melihat elektabilitas Ganjar yang moncer dibanding tokoh lain.
BACA JUGA: Megawati, Ganjar, Sutan Riska Tuanku Kerajaan, Honorer Dihapus November? Oh, Jangan
“Mbak Mega pasti akan rasional dan tidak menafikan realitas bahwa elektabilitas Ganjar sangat tinggi,” ujar Erros melalui keterangannya kepada media, Jumat (10/2).
Menurut Erros, saat ini Ganjar bukan hanya memiliki elektabilitas tertinggi, melainkan juga berpoteni membawa efek ekor jas (coat-tail effect) bagi PDIP.
BACA JUGA: Disaksikan Megawati, Ganjar Tampil di Podium, Lalu Peserta Riuh
“Belum ada tokoh lain yang mungkin bisa menguntungkan PDIP selain Ganjar,” tutur Erros.
Mantan politikus PDIP itu menambahkan pasar politik saat ini dalam posisi menguntungkan Ganjar.
BACA JUGA: Batal Mendukung Ganjar, Joman Kini Melirik Mbak Puan, Hmmm
Oleh karena itu, Erros meyakini Megawati akan memutuskan mengusung Ganjar menjadi kontestan Pilpres 2024.
“Kita lihat saja nanti pengumuman resminya saat Mbak Mega mengumumkan,” katanya. (boy/jpnn)
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi