Sebut Nama Cagub Jabar, Zulkifli Hasan Bikin Heboh

Rabu, 15 Maret 2017 – 17:54 WIB
Zulkifli Hasan. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, BANDUNG - Ketua MPR RI Zulkifli Hasan bikin heboh di kampus baru Universitas Komputer Indonesia (Unikom) di Jalan Dipati Ukur, Bandung, Jawa Barat, Rabu (15/3).

Kedatangan politisi PAN itu untuk memberi sambutan dalam acara pelantikan BEM Unikom dengan tema Restrukturisasi MPR dalam Ketatanegaraan RI.

Dalam kesempatan itu, turut hadir pula Rektor Unikom Eddy Soeryanto Soegoto, Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jawa Barat Agung Suryamal.

BACA JUGA: Pak Zul Ingin Temui Kang Emil, Ada Juga Desy Ratnasari

Nah, yang bikin heboh saat Zulkfli menyebut Ketua Kadin Jabar sebagai calon gubernur Jawa Barat. "Terima kasih kepada Rektor Unikom, Gubernur Jabar yang mewakili, walikota yang mewakili, jajaran Polda Jabar, Kodam Siliwangi yang mewakili, dan Ketua Kadin Jabar Kang Agung Suryamal selaku calon Gubernur Jabar mendatang yang kita banggakan," ucap Zulkifli Hasan disertai gelak tawa para hadirin di auditorium kampus Unikom, Rabu (15/3).

Agung yang duduk di barisan depan pun tertawa lepas mendengar celetukan Zulkifli saat memberikan sambutan.

BACA JUGA: Pekan Depan Deklarasi Dukungan ke Anies-Sandi

Dalam sambutannya, Zulkifli kembali mengingatkan kepada para mahasiswa UNIKOM untuk menjaga kehidupan demokrasi di Indonesia.

"Para mahasiswa yang saya banggakan, sudah seharusnya mahasiswa harus menjaga kehidupan demokrasi di Indonesia. Sebagai agen pembawa perubahan, mahasiswa harus menjadi garda terdepan untuk mengawal dan mengamalkan empat pilar kebangsaan," tandasnya.

BACA JUGA: Tanpa Amalkan Pancasila, Sulit jadi Bangsa Besar

Agung Suryamal merupakan satu dari beberapa nama yang masuk dalam bursa calon gubernur dalam Pilkada Jabar 2018. Selain itu ada Wali Kota Bandung Ridwan Kamil, Bupati Purwakarta Deddy Mulyadi, Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar, dan anggota DPR RI dari Partai Demokrat Dede Yusuf. (mg5/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bang Ara Terang-terangan Dukung Ridwan Kamil


Redaktur & Reporter : Fandi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler