jpnn.com - Bagi Anda pengguna Gboard akan segera melihat papan ketiknya menjadi jauh lebih pintar. Karena baru-baru ini Google mengumumkan keyboard besutannya itu disokong sistem AI (artificial intelligence) atau kecerdasan buatan.
Sistem AI diperuntukkan untuk merekomendasi GIF, emoji dan stiker berdasarkan konteks percakapan yang Anda alami. Menurut Google, semua rekomendasi dibuat dan diproses langsung di perangkat dibandingkan mengirim informasi ke server Google dan mengirim kembali sarannya.
BACA JUGA: Baterai Google Pixel 3 Alami Panas Berlebih Saat Isi Ulang
Melansir Ubergizmo, Rabu (14/11), cara seperti itu seharusnya mengurangi waktu yang diperlukan untuk GIF dan emoji muncul serta menjaga seluruh proses agar tetap private.
Suntikan rekomendasi AI di Gboard tampaknya telah bekerja selama beberapa waktu. Pada September lalu, Google dikabarkan sedang mencari cara untuk menghasilkan rekomendasi GIF dan emoji lebih baik.
BACA JUGA: Google Perbarui Chrome 71 Guna Blokir Iklan
Fitur saran itu baru mulai diluncurkan untuk pengguna berbahasa Inggris di Android. Google menyebut tidak memiliki rencana untuk membawanya ke perangkat iOS. (mg9/jpnn)
BACA JUGA: Karyawan Google di Berbagai Negara Kompak Mogok Kerja
BACA ARTIKEL LAINNYA... Gara-gara Disanksi, Google Tarik Biaya ke Ponsel Android
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian