Sejoli Bos Kurir Narkoba Dibekuk

Jumat, 28 Juni 2013 – 16:54 WIB
JAKARTA--Badan Narkotika Nasional (BNN) berhasil menangkap sepasang bos kurir narkoba jaringan internasional, yakni Kevin warga negara asal Nigeria dan Vivian- wanita paruh baya warga Indonesia.

Penangkapan ini berawal dengan penggrebekan dua rumah kontrakan di wilayah Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, tak jauh dari kediaman Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Puri Cikeas.

Penggrebekan pertama dilakukan di rumah yang ditinggal Kevin di Jl. Ciangsana, Perumahan Gandasari Blok B 8, No7, RT01, RW39 kemudian dilanjutkan dengan penggrebekan rumah yang ditinggal Vivian di Komplek Griya Nusantara, Cibubur City, Blok C, No11, RT03, RW20, Kamis (27/6) malam, sekira pukul 21.00 WIB.

"Kedua rumah itu, jaraknya berdekatan dan merupakan tempat tinggal yang dikontrak bos kurir narkoba jaringan internasional sekaligus markas mereka beroperasi," ungkap Deputi Pemberantasan BNN, Irjen Pol Benny Mamoto, saat ditemui di Kantor BNN, Jumat (28/6).

Ia mengatakan, penangkapan ini merupakan hasil pengembangan dari penangkapan kurir di Bandung.

"Berawal dari penangkapan kurir di Indonesia. Kemudian juga penangkapan kurir di luar. Semuanya mengarah ke sini. Kurir yang ditangkap menyebut nama orang yang tinggal di sini. Kami perdalam, identifikasi dan akhirnya ini yang kami lakukan," katanya.

Benny menambahkan, untuk mengelabui petugas, salah satu rumah dijadikan sebagai tempat konveksi. "Mereka merupakan target yang selama ini kami cari sejak tahun lalu. Ini jaringan kurir narkoba dari luar ke Indonesia," tutup jenderal bintang dua ini. (ian/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Aniaya Perawat, Kerabat Pasien Ditahan

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler