Sekali Menerjang, Tiga Rumah Langsung Roboh

Minggu, 19 November 2017 – 06:05 WIB
Rumah warga rusak. Foto: JPG/Pojokpitu

jpnn.com, MOJOKERTO - Tiga bangunan rumah dan gudang roboh di Desa Candiwatu, Kabupaten Mojokerto, Jatim.

Bangunan tersebut roboh akibat diterjang angin puting beliung Sabtu sore.

BACA JUGA: Puting Beliung Serbu Rumah Warga

Gudang yang hancur adalah untuk penggilingan padi serta kandang ayam. Bagian atap dan genting ambrol.

"Angin puting beliung juga memporak porandakan seluruh perabotan rumah serta sejumlah bangunan lain juga mengalami kerusakan," ujar Hari Mukti warga setempat.

Ambrolnya gudang penggilingan padi menyebabkan puluhan ton gabah dan padi siap giling basah terkena air hujan.

BACA JUGA: Diterjang Angin Puting Beliung, 22 Rumah Rusak di Tobasa

Pemilik gudang berusaha memindahkan beras dan gabah ke tempat lainya.

Angin puting beliung, datang begitu kencang dari arah utara dan langsung menerjang bangunan gudang dan rumah.

Menurut Hari, rata-rata kerusakan terdapat di bagian atap karena tersapu angin puting beliung. Memasuki musim hujan, warga diimbau untuk selalu waspada. (pul/jpnn)

BACA JUGA: Asyik Nonton Sinetron, Tiba-tiba Diterjang Puting Beliung

BACA ARTIKEL LAINNYA... Puting Beliung 3 Menit, Rumah Langsung Hancur


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler