jpnn.com, JAKARTA - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) memperingati 1 Muharam 1445 Hijriah dengan pembacaan doa akhir dan awal tahun di Menteng, Jakarta Pusat.
Sekjen DPP PPP Arwani Thomafi menuturkan kegiatan peringatan 1 Muharam telah menjadi rutinitas bersama yang dilaksanakan oleh seluruh dewan pimpinan partai dan kader se-Indonesia.
BACA JUGA: Sambut Tahun Baru Islam, Ribuan Warga Bekasi Pawai Obor Hingga 4 Kilometer
“Untuk mengawali tahun kami semua berdoa bersama untuk keselamatan dan kesuksesan dalam menjalankan seluruh aktivitas," ujar dia dalam siaran persnya, Rabu (19/7).
"Pada momentum ini juga dijadikan untuk meningkatkan optimisme semangat mendapat hasil yang baik,” sambung dia.
BACA JUGA: Ketua PWNU Sultra Doakan PPP Bisa Perjuangkan Kejayaan Umat
Arwani menyebut momentum 1 Muharam 1445 ini juga dimaknai untuk berhijrah.
Seperti meningkatkan kecintaan dan kedekatan PPP dengan masyarakat, serta menebarkan kebaikan.
BACA JUGA: Mardiono Sampaikan Pesan Ini Ketika Datangi Rumah Ketua PAC PPP di Sultra
“Kegiatan 1 Muharam ini juga akan diisi dengan kegiatan sosial, keumatan, dan penguatan partai di seluruh tingkatan. Terutama meningkatkan kehadiran di tengah masyarakat untuk menebar kebaikan,” kata dia.
Arwani juag berpesan agar seluruh kader khususnya para calon legislatif (caleg) untuk berkompetisi secara adil dan menciptakan kedamaian menghadapi Pemilu 2024.
“Pesan utama Muharam ini ayo berkompetisi secara fair, menciptakan kedamaian dan kebersamaan menghadapi Pemilu 2024. Agar nantinya bersama-sama untuk membangun Indonesia ke depan,” kata dia.
Adapun kegiatan kali ini juga diikuti oleh seluruh kader PPP se-Indonesia melalui virtual. (cuy/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
BACA ARTIKEL LAINNYA... Baca Setelah Salat Asar Nanti, Ini 5 Doa Akhir Tahun Hijriah yang Mustajab
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan