jpnn.com, BALIKPAPAN - Direktur Utama Operasional Sekolah Kristen IPEKA Handojo menyatakan komitmen pihaknya dalam memajukan pendidikan.
“Kami mempunyai visi bahwa IPEKA harus menjadi sekolah atau lembaga pendidikan Kristen unggulan,” kata Handojo saat pembukaan gedung SMP dan SMA Kristen IPEKA Balikpapan, Sabtu (23/10).
BACA JUGA: Ini Cara Ipeka Mendukung Program Vaksinasi Covid-19
Handojo menjelaskan, IPEKA adalah lembaga pendidikan yang bermisi sosial.
“Semua yang dihasilkan IPEKA akan digunakan untuk kemajuan layanan pendidikan,” ujar Handojo.
BACA JUGA: Keren, Siswa Ipeka Meraih Prestasi Top di Ajang Internasional
Peresmian gedung SMP dan SMA Kristen IPEKA Balikpapan bertujuan melengkapi sarana dan prasarana pendidikan di jenjang menengah.
Beragam fasilitas yang menunjang kegiatan belajar mengajar maupun non akademis dihadirkan untuk mendukung kegiatan para murid.
BACA JUGA: Ipeka Balikpapan II Menanamkan Kemampuan Akademik dan Karakter Siswa
Misalnya, taman belajar serta studio rekaman. Sekolah Kristen IPEKA Balikpapan juga mengadakan berbagai kegiatan OSIS.
Salah satunya ialah Balikpapan IPEKA Cup (BIC) 2021 untuk mendukung pengembangan bakat dan kreativitas murid.
Koordinator Lokasi Sekolah Kristen IPEKA Balikpapan Alfian Samudra mengungkapkan, SMP dan SMA Kristen IPEKA Balikpapan dipersiapkan menjadi sekolah yang berstatus satuan pendidikan kerja sama (SPK).
Dia menjelaskan, para guru harus memiliki kemampuan mengajar menggunakan bahasa Inggris dengan memanfaatkan teknologi sebagai media pembelajaran.
“Selain itu, para guru juga harus memiliki spiritualitas yang baik agar bisa membimbing murid secara holistik dan menjadi teladan bagi mereka,” ujar Alfian. (jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Ragil