Sekolah Muhammadiyah Ikut Bikini Party? Ini Kata Panitia

Kamis, 23 April 2015 – 22:44 WIB

jpnn.com - BIKINI Party untuk siswa SMA bertema “Splash After Class” di Media Hotel Jakarta memang menjadi heboh dan menuai kecaman. Apalagi, di poster promosi acara tersebut, beberapa nama SMA dicatut dan para siswinya akan hadir dengan mengenakan bikini. Bahkan, salah satunya adalah sekolah Muhammadiyah. 

Devine Production selaku panita penyelenggara pun angkat bicara terkait munculnya nama-nama sekolah yang ikut men-support acara tersebut.   “Kami juga menyatakan nama-nama sekolah tersebut tidak terlibat langsung dalam acara yang akan kami selenggarakan,” tulis sang panita dalam sebuah press release yang dilansir di akun resmi twitter @devine_prod.      

BACA JUGA: Ini Penjelasan Panita Bikini Bikini Party Pelajar SMA

“Kami pun meminta maaf atas promosi yang di luar kontrol kami terkait pemberitaan di sosial media terkait event sebelumnya yang pernah kami selenggarakan,” imbuhnya. 

Nah, karena acara ini menuai banyak kecaman, panita pun akhirnya membatalkan kegiatan tersebut. “Event ini kami batalkan,” imbuh release tersebut.

BACA JUGA: Delegasi KAA Boyongan ke Bandung, Halim PK Besok Ditutup

Seperti diketahui, dilansir dari situs javaparty.net, Splash After Class yang digagas oleh Divine Production's ini akan digelar pada Sabtu, 25 April nanti.

Di situs tersebut menerangkan, Splash After Class diilhami dari upaya untuk menghilangkan kepenatan atau stres usai melakoni ujian nasional.

BACA JUGA: Masa Ada Sekolah Muhammadiyah Ikut Bikini Party?

"Are you strees out about national exam and you want to refresh your brain???Let's join us in GoodBye UN party!!!!"

Rencananya, pesta ini akan digelar di Media Hotel, Jakarta, yang diketahui terletak di Jl. Gunung Sahari 3, Sawah Besar, Jakarta.

Untuk pemesanan tiket alias presale dikenakan biaya 150k alias 150.000. Sementara untuk OTS atau On the Spot aka tiket yang dijual pada hari H senilai 200k atau 200 ribu. (mas/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ahok: Ibarat di Sekolah, Ada Murid yang Bodoh dan Nakal


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler