Selamat Tinggal Operasi Ketupat

Kamis, 02 Juni 2016 – 15:19 WIB
Ilustrasi. Foto: Jawa Pos.Com

jpnn.com - BREBES – Polri tak akan menggelar Operasi Ketupat pada Ramadan dan Idul Fitri tahun ini. Sebagai gantinya, Polri bakal menggelar Operasi Ramadhaniya. Struktur dan cara bertindak di lapangan juga akan mengalami perubahan.

Perubahan itu merupakan salah satu upaya Polri untuk memaksimalkan pengamanan selama Ramadan dan Lebaran. Mereka menargetkan momentum tahunan itu benar-benar zero accident.

BACA JUGA: Ahmad Dhani: Fadli Zon Politikus Berbudaya

”Presiden minta tahun ini tidak ada korban dan kemacetan saat mudik,” kata Kepala Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri Irjen Pol Agung Budi Maryoto saat mengecek jalur mudik Jakarta-Brebes Jawa Tengah, kemarin.

Berbagai upaya antisipasi dilakukan kepolisian dan pihak terkait sebelum pelaksanaan pengamanan. Langkah awal ialah menggelar rapat koordinasi (rakor) lintas batas di Brebes Jawa Tengah yang melibatkan kepolisian, Kementerian Perhubungan, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, dan Jasa Marga.

BACA JUGA: Jelang Ramadan, TNI-Polri Gelar Apel Gabungan

Selain itu, juga memetakan titik kepadatan jalur mudik. Hasilnya, seluruh pihak diminta terlibat dalam Operasi Ramadhaniya. Tidak hanya pusat, tapi juga jajaran kepolisian dan satuan kerja (satker) lain di lingkungan pemerintah daerah.

Khusus pengamanan mudik, Polda Jabar dan Polda Jateng nantinya juga akan ikut andil seperti tahun-tahun sebelumnya. ”Target tidak ada macet dan zero accident harus bisa tercapai,” jelasnya. (tyo/JPG)

BACA JUGA: 7 Fakta di Balik Kabar Tenggelamnya KRI Pati Unus karena Ditorpedo

BACA ARTIKEL LAINNYA... Soal Kunker Fiktif DPR, Begini Penjelasan Ketua BPK


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler