Semen Padang Pesta Gol ke Gawang Persela

Pimpin Grup K 8 Besar ISL

Minggu, 12 Oktober 2014 – 19:13 WIB

jpnn.com - PADANG - Semen Padang tampil perkasa saat menjamu tamunya Persela Lamongan dalam lanjutan 8 Besar ISL di Stadion Agus Salim, Padang, Minggu (12/10). Tim berjuluk Kabau Sirah ini pesta, menang telak dengan skor 4-2.

Semen Padang sempat dikagetkan dengan gol yang dicpitakan tim tamu saat pertandingan baru berjalan 24 menit. Persela mencuri gol lewat kaki Addison Alves.  Semen Padang membalas lewat gol yang diciptakan Rudi di menit ke-35. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.

BACA JUGA: Garuda Jaya Gagal Lolos Piala Dunia

Di awal babak kedua, Semen Padang mampu berbalik unggul. Lagi-lagi pasukan Jafri Satra memanfaatkan bola mati. Kali ini tendangan bebas dari Muhammad Nur Iskandar yang merobek gawang Persela. Tuan rumah akhirnya mampu menambah gol kemenangan. Umpan manis dari Eka Ramdhani dituntaskan dengan baik oleh Osas Saha. Pemain asal Nigeria tersebut melewati kiper dan bek Persela sebelum menceploskan bola ke gawang.

Persela mampu memperkecil ketertinggalan menjadi 3-2 pada menit ke-79. Srdan Lopicic yang lolos dari pengawalan dengan mudah menundukkan Jandia Eka Putra. Kedudukan ini tak bertahan lama. Kabau Sirah kembali menjauh. Osas Saha mencetak gol keduanya setelah memanfaatkan ketidaksempurnaan Choirul Huda menghalau bola.

BACA JUGA: Indonesia Tersingkir dari Piala Asia U-19

Dengan hasil ini, Semen Padang sementara duduk di posisi puncak klasemen Grup K dengan 6 poin dari 3 pertandingan (2 kali menang sekali kalah). Sementara itu, Persela masih di juru kunci dengan 1 poin. (adk/jpnn)

BACA JUGA: Lawan Luxemburg, Semangat Spanyol Sedang Menukik

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pacific Nodai Comeback Jerry Lolowang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler