Sempurna! Persebaya Juara Liga 2

Selasa, 28 November 2017 – 22:08 WIB
Persebaya Surabaya berhasil promosi ke Liga 1 2018. Foto: Angger Bondan/Jawa Pos

jpnn.com, BANDUNG - Persebaya Surabaya melengkapi keberhasilan lolos ke Liga 1 2018 dengan meraih gelar juara Liga 2 2017. Kesuksesan tim asal Kota Pahlawan itu didapatkan setelah mereka mampu menundukkan PSMS Medan di partai puncak di stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Selasa (28/11) malam.

Setelah dalam waktu normal skor imbang 2-2, di perpanjangan waktu tim berjuluk Green Force itu menaklukkan Ayam Kinantan dengan skor tipis 3-2.

BACA JUGA: Djanur Berharap Dipertahankan PSMS Medan

Persebaya yang lebih diunggulkan dalam laga ini memang mampu tampil apik dan memperagakan permainan bola pendek kombinasi yang membuat pemain PSMS kalang kabut.

Hasilnya, baru dua menit laga berjalan, Rishadi Fauzi mampu menceploskan bola dengan sepakan placing-nya.

BACA JUGA: Ribuan Bonek Sempat Tertahan di Pintu Masuk Stadion GBLA

PSMS langsung merespon dan mencoba untuk membalas menekan Persebaya. Upaya tim berjuluk Ayam Kinantan tersebut membuahkan hasil saat melalui sebuah serangan cepat, bek Persebaya melanggar di dalam kotak penalti.

Striker PSMS I Made Wirahadi yang menjadi eksekutor membuat skor berubah 1-1. Setelah skor imbang, Persebaya terlihat semakin dominan. Tapi, diaiplinnya barisan pertahanan PSMS membuat skor belum berubah.

BACA JUGA: Selamat Datang di Liga 1, PSIS Semarang!

Memasuki menit ke-37, sebuah sepakan bebas PSMS, mengenai pemain Persebaya dan memantul mulus ke gawang tim berjuluk green force. Skor 1-2 untuk PSMS.

Persebaya yang tertinggal langsung tampil lebih menggebrak. Upaya itu berbuah dengan pelanggaran yang dilakukan pemain belakang PSMS kepada Irvan Jaya.

Dia langsung mengeksekusi bola hadiah penalti dengan kencang. Bola sempat ditepis kiper PSMS Abdul Rohim. Tapi, Irvan kemudian mampu memanfaatkan bola muntah hasil tepisan itu menjadi gol pada menit ke-41. Skor imbang 2-2 bertahan sampai turun minum.

Pada babak kedua, beberapa peluang didapatkan oleh PSMS yang tampil lebih baik dan dominan di babak ini.

Peluang terbaik mereka dapatkan saat Dimas Drajad lepas dan melakukan shooting. Beruntung bola ditepis oleh kiper Persebaya Miswar Saputra.

Persebaya membalas melalui Rishadi Fauzi, tapi saya tendangannya masih menyamping. Skor imbang ini membuat laga lanjut ke babak perpanjangan waktu.

Di sini, Persebaya melakukan perubahan dan Rendy Irwan serta Rishadi harus keluar karena mengalami cedera. Masuknya Ricky Kayame dan Sidik Saimima, membuat Persebaya semakin hidup permainannya.

Melalui sebuah skema serangan yang bagus, Persebaya mampu mencetak gol. Aksi Irfan Jaya, membuat skor di menit ke-92 berubah 3-2 untuk Persebaya. Skor ini bertahan sampai laga usai. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Suporter PSIS 5.000-an Orang, Tribun Utara Paling Atraktif


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler