DIDIER Drogba ikut memanaskan tensi laga Chelsea versus Arsenal petang nanti. Drogba membuat gerah pendukung The Gunners (julukan Arsenal), lewat pengakuan bahwa Arsene Wenger berusaha mendapatkan dirinya dari Le Mans pada 2002Tapi, kegagalan Wenger menuntaskan proses transfer kala itu membuat Drogba lantas memilih Chelsea dua tahun kemudian.
Drogba pun bahagia dengan keputusan yang diambil
BACA JUGA: Leon Bisa ke Milan Tahun Depan
Sebab, bersama Chelsea, dirinya telah mengoleksi sepuluh gelar, tiga di antaranya juara Premier League (2005, 2006, 2010)BACA JUGA: Ronaldo Pensiun Akhir 2011
Dalam enam musim terakhir, Arsenal hanya meraih trofi Piala FA 2005."Ketika saya masih bermain di Prancis, Arsenal dikenal sebagai tim yang memiliki banyak pemain Prancis atau banyak menggunakan pemain dari Ligue 1
BACA JUGA: Collina Bantah Dapat Tekanan
Karena itu, muncul anggapan bahwa Arsenal merupakan tim ke-21 di Ligue 1," kata Drogba seperti dilansir The Sun."Lalu, saya mengetahui Wenger tertarik kepada sayaTapi, karena berbagai alasan, saya gagal bergabung dengan ArsenalSaya pikir itu adalah takdir bagi saya," tambahnyaKendati prestasi Chelsea mengilap setelah dirinya bergabung, atau setelah dirinya gagal bergabung dengan Arsenal, Drogba tidak menganggap dia-lah pembawa keberuntungan"Saya tidak berpikir seorang pemain bisa membuat sebuah perbedaanKalaupun saya bergabung dengan Arsenal, belum tentu Arsenal bakal sukses," terangnya.
Drogba juga tidak ingin besar kepala untuk mengetahui apakah Wenger menyesal gagal mendapatkan dirinya delapan tahun laluPerlu diketahui, Arsenal selalu kerepotan menghadapi Drogba setiap kali bertemu ChelseaStatistik mencatat, Drogba mampu membobol gawang Arsenal 12 kali dalam 12 laga di berbagai ajang
"Saya tidak tahu apakah Wenger kecewa atau tidak karena gagal mendapatkan sayaAnda-lah yang harus menanyakannyaTapi, bukankah dia waktu itu memiliki Thierry Henry," jelasnya.Selain Drogba, Nicolas Anelka merupakan salah satu pemain yang pernah disia-siakan ArsenalGara-gara tergiur dengan iming-iming uang Real Madrid, Anelka hanya bertahan dua musim (1997-1999) di ArsenalSatu lagi mantan pemain Arsenal yang kini membela Chelsea adalah Ashley Cole(dns/bas)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Lorenzo di Yamaha Hingga 2012
Redaktur : Tim Redaksi