Seorang Pasien Diduga Ebola Diisolasi di New York

Selasa, 05 Agustus 2014 – 11:40 WIB

jpnn.com - NEW YORK - Kota New York saat ini tengah meningkatkan kewaspadaan terhadap penyakit ebola. Mesi demikian sejauh ini, belum ada kasus ebola yang terungkap di kota tersebut.

Terakhir, seorang pria yang baru saja melakukan perjalanan ke Afrika Barat sedang diperiksa secara intensif di Mount Sinai Hospital di Manhattan. Hingga Senin (4/8) pria tersebut diisolasi dan terhadapnya dilakukan serangkaian test.

BACA JUGA: Sanksikan Gencatan Senjata Israel

Seperti dilansir New York Times, Departemen Kesehatan setempat menyatakan bahwa pasien tersebut tidak dimungkinkan mengidap ebola. Pernyataan itu diumumkan setelah Departemen Kesehatan setempat berkonsultasi dengan Mount Sinai Hospital dan Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit di Atlanta.

Pekan lalu, NYU Langone Medical Center merawat seorang pasien yang terkena demam tinggi. Pasien tersebut awalnya disebutkan melakukan kunjungan ke daerah terpencil di Afrika Barat.

BACA JUGA: Tak Ada Korban WNI dalam Gempa di Tanah Leluhur

Direktur rumah sakit Infeksi pencegahan dan Pengendalian, Dr Michael Phillips, menyatakan setelah dilakukan pemeriksaan lanjutan ternyata pasien tersebut tidak mengunjungi salah satu negara yang terkena dampak ebola. "Jadi kami berhenti di sana," kata Dr Phillips. (abu/jpnn)

BACA JUGA: Jenazah Korban MH17 Kembali Diterbangkan ke Belanda

BACA ARTIKEL LAINNYA... Korban Tewas Gempa di Tiongkok Capai 367 orang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler