Seorang Polisi Ditemukan Tewas di Medan, Begini Penjelasan AKP Priyo

Selasa, 21 September 2021 – 02:25 WIB
Polisi melakukan olah TKP di lokasi kecelakaan. Ilustrasi Foto: dok JPNN/Ricardo

jpnn.com, MEDAN - Aiptu Saut Simamora ditemukan meninggal dunia di Jalan M Nawi Harahap/Jalan Seksama Medan, Sumatera Utara.

Polisi memastikan kematian anggota Polsek Medan Kota itu murni akibat kecelakaan.

BACA JUGA: Kisah AKP Maulana Mukarom, Polisi Itu Keren

Informasi meninggalnya AKP Saut Simamora dibenarkan oleh Kanit Laka Lantas Satlantas Polrestabes Medan AKP Priyo AP.

Menurut dia, korban ditemukan tergeletak tak bernyawa di Jalan M Nawi Medan pada Sabtu malam (18/9).

BACA JUGA: Muhammad Kece Babak Belur, Ferdinand: Napoleon Tidak Akan Bisa Berlindung

"Setelah dilakukan penyelidikan, korban meninggal karena kecelakaan," ujar AKP Priyo di Medan, Senin (20/9).

Berdasarkan hasil penyelidikan, kecelakaan terjadi akibat sepeda motor yang dikendarai korban bersenggolan dengan becak motor pengangkut sayur.

BACA JUGA: Muhammad Kece Babak Belur, Irjen Napoleon Memberi Perintah, Terjadi Hal Menjijikkan

Setelah bersenggolan, korban terjatuh ke jalan raya dan meninggal di tempat kejadian perkara (TKP).

"Korban menyenggol becak motor, anggota itu mengantuk, baru pulang kerja malam, dan masih pakaian dinas," ucapnya. (antara/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler