Seperti di Planet Lain

Minggu, 03 Maret 2013 – 08:09 WIB
Lisa Stansfield penyanyi asal Inggris saat tampil di panggung Java Jazz Festival 2013 di JIEXPO, Kemayoran, Jakarta, kemarin (2/3). FOTO: Angger Bondan/Jawa Pos
JAKARTA--Antrian penonton banyak terjadi di panggung-panggung dalam area Jakarta International Djarum Super Mild Java Jazz Festival 2013.

Kemarin adalah hari kedua festival musik itu digelar di JIEXPO Kemayoran, Jakarta. Lisa Stansfield dan Basia menjadi artis utama hari itu. Namun bukan hanya mereka yang menjadi penyebab antrian terjadi dimana-mana. D"Masiv dan Dewi Sandra juga bikin banyak penonton penasaran.

Stansfield sendiri menyempatkan diri untuk menggelar konferensi pers selama beberapa menit. Pelantun I"ve Got the World on a String yang menjadi soundtrack Mona Lisa Smile ini sedikit mengabarkan soal diri dan karirnya. Sudah 9 tahun Stansfield tidak mengeluarkan album.

"Yeah, sudah lama sekali. Tapi saya akan mengeluarkan album lagi kok. Jadi nantinya akan banyak tur di UK dan Asia Tenggara pada Akhir tahun," ungkapnya. D

ia bilang kalau saat ini  tengah berusaha merampungkan albumnya pelan-pelan. "Mungkin sekitar bulan September album saya akan rilis," lanjutnya.

Penyanyi yang berasal dari Inggris itu terakhir kali merilis album tahun 2004 berjudul The Moment. Perlu waktu 9 tahun hingga kemudian dia bikin album lagi. Buat Stansfield sembilan tahun adalah waktu yang sulit buatnya.

"Jaman sudah berubah. Terutama di UK. Di sana banyak reality show seperti X-Factor.  Saya nggak cocok dengan hal-hal seperti itu. Jadi saya habiskan waktu untuk menulis di rumah," ungkapnya.

Dan ketika diminta untuk menjadi salah satu pengisi Java Jazz Festival tahun ini, dia merasa sangat senang. Menurutnya ini kesempatan langka. "Ini kesempatan untuk orang-orang  yang belum pernah lihat festival seperti ini. Lovely.  Banyak musisi berkumpul bersama. Berasa kayak di planet lain. Dan saya senang menjadi bagian dari itu," terang dia.

Sementara untuk penampil lokal, stage Dewi Sandra dan D"Masiv penuh sesak. Sampai harus mengantri di depan pintu masuk. Tampil di festival tahunan ini bukanlah yang pertama buat Dewi Sandra.

Tapi ini adalah penampilan pertamanya di panggung Java Jazz Festival setelah dia memutuskan berhijab. Kalau untuk D"masiv tadi malam adalah yang pertama. Dan kali pertama pula mereka nge-jazz.

Lagu-lagu D"masiv yang mellow dan menghujam jantung itu jadi terdengar catchy dengan ramuan aransemen jazz. Beberapa musisi jazz lokal juga ikut membantu memeriahkan penampilan mereka. Ada Rejoz The Groove, Barry Likumahuwa, juga Mus moedjiono.

Malam ini  Jakarta International Djarum Super Mild Java Jazz Festival 2013 kembali akan menampilkan Basia. Dan juga penyanyi R&B Inggris, yang terkenal dengan lagunya Unbeliveable, Craig David. (Jan)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Srimulat Hidup Lagi

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler