Serangan Koalisi Arab Saudi di Yaman Tewaskan 65 Orang

Sabtu, 22 Agustus 2015 – 15:14 WIB
Beberapa rumah telah hancur dalam serangan udara udara koalisi pimpinan Arab Saudi ke kota Taiz di Yaman. Foto: Reuters

jpnn.com - YAMAN - Setidaknya 65 warga sipil dilaporkan tewas dalam serangan udara koalisi pimpinan Arab Saudi ke kota Taiz di Yaman.

Dilansir dari laman BBC, organisasi kemanusiaan Medicons Sans Frontiers (MSF) mengungkapkan setengah korban tewas merupakan perempuan dan anak-anak.

BACA JUGA: 2 Jam Jelang Deadline, Korut-Korsel Janjian di Panmunjom

Taiz menjadi lokasi tempur antara pemberontak Houti dan pasukan pro pemerintah yang didukung Arab Saudi dan sekutunya. Koalisi tersebut sudah menyerang Houti sejak Maret lalu.

Koalisi berupaya mengalahkan para pemberontak yang mengontrol sebagian besar Yaman dan berusaha mengembalikan tampuk kekuasaan pada presiden yang kini berstatus eksil Abdrabbo Mansour Hadi.

BACA JUGA: Dramatis! Marinir Amerika Lumpuhkan Penembak di Kereta Prancis

Konflik tersebut sudah menewaskan sekitar 4.000 orang sejauh ini dan menurut Perserikatan Bangsa-Bangsa setengah dari korban adalah warga sipil. Sementara itu dalam serangan hari Kamis, tujuh belas korban tewas berasal dari satu keluarga.(ray/jpnn)

BACA JUGA: Pria Asal Maroko Lancarkan Teror di Kereta Cepat Prancis

BACA ARTIKEL LAINNYA... Keadaan Gawat, Korsel Tutup Lokasi Pariwisata di Perbatasan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler