Seorang remaja berusia 18 tahun Coles Miller tewas dalam kejadian yang sekarang dikenal sebagai 'one punch attack"  (serangan satu pukulan) di Brisbane.

Miller dinyatakan tewas di rumah sakit hari Senin (4/1/2016) setelah sebelumnya menjadi sasaran serangan oleh empat orang pemuda di kawasan Fortitude Valley di Brisbane.

BACA JUGA: Prediksi Tujuan Wisata yang Akan Populer di Tahun 2016

Miller jatuh tidak sadarkan diri di Duncan St di kawasan hiburan Fortitude Valley  sekitar pukul 3:35 pagi hari Minggu setelah dia bersama-sama dengan teman-temannya menikmati suasana malam minggu.

Polisi mengatakan bahwa Coles mendapat satu pukulan di bagian belakang kepalanya, dan kemudian terjatuh, dengan luka serius.

BACA JUGA: Warga Canberra Akan Diperbolehkan Menanam Sayuran di Trotoar Jalan

Dia kemudian dibawa ke rumah sakit Royal Brisbane and Women's Hospital dalam kondisi gawat.

Polisi hari Senin mengukuhkan bahwa Coles meninggal.

BACA JUGA: PNG Sediakan Bus Khusus Untuk Penumpang Perempuan

Dua pria, Armstrong Renata dan Daniel Maxwell, masing-masing berusia 21 tahun, dihadapkan ke Pengadilan Magistratr Brisbane dengan tuduhan melakukan tindakan penganiayaan berat terhadap Coles, yang juga merupakan pemain polo air berbakat tersebut.

Di pengadilan disebutkan bahwa pagi itu, Maxwell mendekati Miller dan teman-temanya dan menantang apakah mereka ingin berkelahli, dan kemudian Renata memukul kepala Miller dari belakang.

Miller adalah anggota dari klub polo air Brisbane Barracudas dan malam itu keluar bersama teman-temannya. Mereka sebenarnya sedang berlatih untuk mengikuti kejuaraan nasional polo air yang akan berlangsung hari Kamis.

Serangan yang disebut 'one punch attack' ini semakin sering memakan korban fatal di Australia, dimana korbannya sering kali karena serangan sekali di bagian kepala kemudian terjatuh dan mengalami cedera yang mematikan di bagian kepala.

Polisi dan pihak berwenang sekarang memperingatkan bahwa mereka yang dinyatakan bersalah atas tindakan tersebut akan  mendapatkan hukuman berat, guna mencegah hal seperti ini terjadi.

BACA ARTIKEL LAINNYA... Australia Post Naikkan Harga Perangko Menjadi 1 Dolar

Berita Terkait