Serena Raih Gelar Keenam di Miami

Senin, 01 April 2013 – 06:16 WIB
MIAMI - Petenis putri nomor satu dunia Serena Williams menuntaskan ambisinya meraih gelar keenam di Miami Terbuka. Petenis Amerika Serikat (AS) itu bangkit dari ketertinggalan di set pertama untuk mengalahkan Maria Sharapova (Rusia).

Serena mengakhiri laga final dengan kemenangan 4-6, 6-3, 6-0. Dengan gelar tersebut, Serena menyejajarkan dirinya d engan legenda Jerman Steffi Graf yang juga meraih enam gelar juara di Miami.

Sebelumnya, Serena sudah meraih juara pada 2002, 2003, 2004, 2007 dan 2008. Masih ditambah lagi dengan runner-up pada 1999 dan 2009.
   
"Sangat menyenangkan meraih yang keenam. Memulai turnamen, saya sama sekali tak merasa bakal sampai di posisi ini, tidak dengan penampilan saya yang tak begitu baik," terang Serena pada AFP.

Kemenangan itu adalah yang kesebelas secara beruntun atas Sharapova. Bertolak belakang dengan Serena, Sharapova kembali meraih kegagalan pada final keenamnya di Miami.

"Saya punya kesempatan. Tak ada alasan saya tak bisa menang. Saya memang tak cukup bagus untuk juara, tapi saya berada di jalur yang benar untuk mengalahkannya di lain waktu," tutur Sharapova. (ady)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Milan Lewati Maret dengan Sempurna

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler