Serunya Berantakan! Warriors Menang 2 Bola Atas LA Clippers

Kamis, 05 November 2015 – 13:42 WIB
Point guard LA Clippers, Chris Paul (depan) ditempel ketat megabintang Warriors Stephen Curry. Foto: AFP

jpnn.com - OAKLAND - Game supersengit terjadi di ORACLE Arena, Oakland, Kamis (5/11) siang.

Tuan rumah sekaligus juara bertahan NBA, Golden State Warriors menjamu tamunya LA Clippers. Sebelum game, di papan klasemen sementara Western Conference (Wilayah Barat), Clippers di puncak, Warriors di peringkat kedua dengan sama-sama belum terkalahkan dari 4 pertandingan.

BACA JUGA: Mahasiswa pun Berguru Pada Pak Pangat, Sang MC Legendaris Persebaya

Bagaimana posisi setelah game?

Di kuarter pertama, Stephen Curry cs membuat publik tuan rumah berisik dengan suka cita. Warriors melejit 31-25.

BACA JUGA: Inilah Kalimat Khas Pak Pangat saat Persebaya 1927 Main di Kandang

Namun Chris Paul dkk sebagai tamu tak patah arang. Mereka terus mencoba menempel poin Warriors. Hasilnya lumayan, Clippers hanya tertinggal setengah bola 31-32 di kuarter kedua yang membuat babak pertama ditutup dengan 63-56, Warriors leading.

Nah, usai istirahat Clippers mengamuk, sering membuat pendukung Warriors tak nyaman di bangku penonton. Kuarter ketiga diambil tamu dengan 27-19.

BACA JUGA: Liga Champions: Dikalahkan 1-5, Ya Iyalah Arsene Wenger Salut Sama Bayern

Pada kuarter terakhir, game semakin seru membuat seisi venue berantakan. Saking ketatnya, trio wasit Zach Zarba, Rodney Mott dan Eli Roe terpaksa sering menggunakan tayangan ulang di table untuk menentukan posisi atau keputusan.

Warriors selayaknya berterima kasih kepada fans. Gemuruh dukungan mereka sepertinya membuat tembakan para pemain Clippers menjadi 'bau'. Banyak kesempatan tak berbuah poin. 

Warriors akhirnya mengambil kuarter terakhir dengan 30-25, dan menutup game dengan 112-108.

MVP NBA musim lalu, Stephen Curry menjadi pendulang poin terbanyak di game ini dengan 31 poin. Tujuh tembakan 3angka dari 11 kali percobaan Curry, mulus.

Sementara Chris Paul menjadi pencetak poin terbanyak buat Clippers dengan 24 poin.

So, dengan hasil ini, Golden State Warriors otomatis menggeser posisi Clippers di Wilayah Barat. Warriors posisi pertama dengan 5-0, Clippers kedua dengan 4-1. 

Sejauh ini, hanya dua tim yang masih belum terkalahkan, selain Warriors, ada Toronto Raptors (5-0) si pemuncak klasemen sementara Wilayah Timur. (adk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persebaya 1927 Berduka, Sang MC Legendaris Meninggal Dunia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler