Serunya Latihan Kardio Pakai Stik di Carport Jakarta

Sabtu, 09 September 2017 – 16:33 WIB
Latihan kardio pakai stik di Carport Jakarta. Foto: Carport Jakarta for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Banyak cara dan alat yang bisa digunakan untuk mengeluarkan keringat.

Salah satunya adalah stik drum yang selama ini identik dengan drummer.

BACA JUGA: Ujang Sebut Jokowi Bakal Diuntungkan Jika Tunjuk Najwa Shihab Jadi Mensos

Di tangan orang yang gemar berolahraga, stik drum bisa dijadikan alat memeras keringat.

Hal itu terlihat dalam Grand Opening Carport Jakarta di The Broadway Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu (9/9).

BACA JUGA: Reshuffle Jangan Sekadar Politik Akomodir, Rombak Total Pos Ekonomi

Ribstick, tongkat kayu menyerupai stik drum berwarna hijau cerah dipukulkan ke matras.

Stik itu juga dibenturkan satu sama lain sambil mengikuti ritme lagu yang diputar.

BACA JUGA: Reshuffle 16 Agustus, Najwa Shihab jadi Menteri?

"Pound ini unik karena kami pakai stik untuk melakukan gerakan menggebuk sebagai latihan kardionya. Seperti main drum,” kata instruktur Pound Fit Rima Melati Adams.

Mengutip laman Pound Fit, olahraga ini adalah latihan jam session kardio pertama yang dipengaruhi oleh semangat dan keringat yang menetes saat bermain drum.

“Kami ingin fun bareng sambil berkeringat,” ujar Rima usai memandu kelas Pound Fit selama 75 menit.

Istri penyanyi Marcell Siahaan ini mengatakan, kelas Pound Fit memang cocok diadakan di Carport Jakarta.

Selama ini, Carport Jakarta merupakan tempat fitness berbasis komunitas dan bergerak dalam bentuk kelas-kelas berkelompok.

Kelas Pound Fit di Carport Jakarta juga mampu menarik banyak tokoh kondang untuk berpartisipasi.

Salah satunya adalah presenter televisi papan atas Najwa Shihab.

“Saya sudah latihan di Carport sejak awal buka. Saya senang karena di sini saling support dalam berolahraga dan suasananya kekeluargaan,” kata Najwa.

Founder Carport Jakarta Riza Alaydrus mengatakan, komunitas fitness yag didirikan bersama rekan-rekannya itu terbentuk secara alami.

“Berawal dari garasi rumah saya, makanya namanya carport,” ujar Riza.

Riza menjelaskan, Carport Jakarta adalah strength dan conditioning gym yang mengutamakan gerakan-gerakan variatif fungsional dengan tingkat intensitas pengerjaan yang beragam (low-moderate-high).

"Gerakan fungsional ini merupakan gerakan-gerakan yang kita alami sehari-harinya dalam beraktivitas, seperti di antaranya squat, push and pull,” ujarnya.

Karena itu, kata Riza, Carport Jakarta tidak menggunakan alat-alat fitness yang berat sebagai sarana latihan.

“Alat-alat kami sederhana. Sebab, kami lebih banyak pakai body weight (berat badan) dalam latihan,” ujar Riza. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tinggalkan Metro TV, Najwa Shihab Tidak Jauh-Jauh Dari Dunia Jurnalis


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler