Setelah Absen Empat Tahun, Roger Federer Mulus ke Babak Kedua Roland Garros

Minggu, 26 Mei 2019 – 22:55 WIB
Suasana Court Philippe-Chatrier saat Roger Federer melakoni babak pertama Roland Garros 2019. Foto: AFP

jpnn.com, PARIS - Petenis Swiss Roger Federer menandai comeback ke Roland Garros setelah absen selama empat tahun dengan kemenangan 6-2, 6-4, 6-4 atas Lorenzo Sonego (Italia) dalam babak pertama di Court Philippe-Chatrier, Paris, Minggu (26/5) malam WIB.

Pemenang 20 grand slam itu absen di Roland Garros sejak 2015. Namun, di babak pertama tadi, petenis berusia 37 tahun itu seperti tidak pernah sekali pun absen di ajang grand slam kedua (setelah Australian Open, sebelum Wimbledon dan US Open) dalam kalender itu. Federer menang dalam waktu satu jam 41 menit.

BACA JUGA: Petenis Rusia 18 Tahun Kalahkan Unggulan Kelima di Babak Pertama Roland Garros

BACA JUGA: David Ferrer Pensiun, Akhir Perjalanan Si Pekerja Keras

Setelah memenangi pertandingan, Federer mengatakan dia memang sudah sangat merindukan bermain di Paris. "Saya sangat merindukannya, terima kasih atas sambutannya," kata Federer seperti dikutip dari AFP.


Roger Federer. Foto: AFP

BACA JUGA: Segera Comeback, Roger Federer Seperti Anak Mau ke Sekolah

"Saya merasa senang bermain di lapangan yang hebat dan menarik ini. Jadi selamat untuk semua orang yang terlibat. Semoga saya terus bermain di sini," katanya. (adk/jpnn)

(Ayo baca lagi yang ini: Petenis Rusia 18 Tahun Kalahkan Unggulan Kelima di Babak Pertama Roland Garros)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Cedera, GantikanTenis dengan Gowes


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler