jpnn.com, JAKARTA - Pedangdut Irma Darmawangsa senang menjadi salah satu model karya pelukis ternama asal bali, Ida Bagus Indra.
Dia sempat tak menyangka saat pertama kali ditawari oleh sang pelukis.
BACA JUGA: Begini Kata Irma Darmawangsa Soal Mendiang Laila Sari
“Bangga dan senang lah, bisa dilukis oleh seorang pelukis yang profesional dan terkenal. Apalagi lukisannya ikut dalam pameran beliau,” tutur Irma Darmawangsa saat dihubungi, Senin (11/12).
BACA JUGA: Irma Darmawangsa Cuma Rp 3 Juta Sekali Posting
Irma Darmawangsa berpose bersama pelukis Ida Bagus Indra dengan background lukisannya.
Menurut pelantun Kucing Kawin itu, awalnya dia dikenalkan oleh salah satu sahabatnya.
BACA JUGA: Irma Bangga Wakili penyanyi Dangdut di Peresmian 100 RPTRA
“Pas lagi jalan-jalan di Bali, dia (Ida Bagus Indra-red) kan orangnya spontan gitu. Pas lihat aku, dia langsung nawarin, ‘mau dilukis gak?’. Ya langsung aku jawab maulah,” ungkap Irma yang dilukis Ida Bagus Indra pada bulan Juli lalu.
Seperti diketahui, Ida Bagus Indra baru saja memamerkan koleksi lukisannya di Jakarta dengan tema ‘Love and Life’.
Dalam pameran yang digelar di VIP Fine Arts Gallery, Lebak Bulus, pria karib disapa Gus Indra itu menampilkan 30 karya terbarunya ditambah 6 karya special dari tahun-tahun sebelumnya.
Seluruh karya tersebut merupakan pilihan langsung dari Gus Indra dan Kurator Eddy Soetriyono.
Menurut Indra, pameran yang berlangsung selama 30 hari ke depan ini merupakan hasil kerjasama dengan sahabatnya, Nicolaus F Kuswanto dari Zen Nagrisco Utama (indonesianpainter.com).
Untuk tema pameran kali ini, Gus Indra mengusung tentang keseharian kehidupan pribadinya, mimpi, keluarga, imajinasi wanita dan keindahannya.
Pameran ini telah resmikan oleh pengusaha sukses pencinta seni Ibu Enny Latief (AkasyaCo) didampingi oleh Menteri Koperasi dan UKM Puspa Yoga.
Lukisan Gus Indra sendiri sudah dikoleksi di Buckhingham palace, kala itu diserahkan langsung oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
Dari 36 koleksi yang dipamerkan ada lukisan sosok Irma Darmawangsa. Selain Irma, Gus Indra pernah melukis Miyabi, mantan bintang film panas asal Jepang.
Sosok Miyabi dan Irma Darmawangsa, kata Gus Indra, tidak benar-benar dilukis dalam keadaan tanpa busana.
“Itu hanya imajinasi yang saya tangkap dari karakter dua wanita seksi itu,” ucap pria yang pernah melakukan live painting dengan model Rianty Cartwright dalam acara Jalan-Jalan Celebrity.(mg7/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Irma Darmawangsa Minta Jangan Melenceng dari Sejarah
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh