Seto Nurdiyantara Beberkan 4 Posisi Terlemah PSS Sleman

Kamis, 21 Maret 2019 – 01:42 WIB
Pemain PSS Sleman Brian Ferreira (hijau). Foto: Guntur Aga Tirtana/Radar Jogja/JPNN

jpnn.com, SLEMAN - Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantara mengakui tim besutannya membutuhkan tambahan pemain baru menjelang Liga 1 2019.

Menurut Seto, komposisi pemain PSS menjelang kompetisi resmi memang belum ideal.

BACA JUGA: Pelatih PSM: Performa Winger Belum Memuaskan

”Secara skuat, kami masih sangat minimalis,” kata Seto, Senin (18/3).

Kualitas skuat PSS Sleman untuk mengarungi padatnya kompetisi Liga 1 memang masih dipertanyakan.

BACA JUGA: PSM Fokus Benahi Skuat, Soal Tambah Pemain Baru Opsi Kedua

DAABB.. DIBACA YESHH: Gagal di Piala Presiden 2019, PSS Sleman Cari Pemain Asing

Nama-nama pemain yang direkrut PSS sebagian besar cukup asing di kompetisi Liga 1.

BACA JUGA: Manajemen Arema FC Beri Dua PR Penting untuk Milomir Seslija

Hanya Nerius Alom, Yudi Purwaka, dan Jajang Sukmara yang pernah merasakan bermain secara reguler di kasta tertinggi Liga Indonesia.

Selebihnya, skuat PSS Sleman dihuni pemain-pemain asal tim Liga 2.

Dua pemain asing yang direkrut oleh Super Elja pun masih cukup asing merasakan atmosfer sepak bola di Indonesia.

Dari tiga laga yang dilakoni di Piala Presien 2019, PSS juga hanya mampu menyarangkan dua gol ke jala lawan. Yakni dari kaki Brian Ferreira dan Kushedya Hari Yudho.

Semenjak ditinggal Christian Gonzales, Super Elja belum mendapatkan striker dengan kualitas yang setara.

Yudho yang sering ditempatkan sebagai pemain nomor sembilan sebenarnya merupakan gelandang serang yang kerap beroperasi di sayap.

Minimnya pemain reguler di kasta tertinggi Liga Indonesia pun terlihat saat dua laga melawan tim bertabur bintang Madura United dan Persija Jakarta.

Seto tak memungkiri bahwa timnya butuh tambahan amunisi di sejumlah lini untuk bisa bersaing di liga musim ini.

Posisi striker menjadi perhatian yang harus segera dibenahi sebelum laga bergulir. Dia ingin salah satu goal gatter yang pemain asing.

”Kami juga butuh tambahan di sisi sayap, bek kiri dan gelandang tengah,” kata Seto. (bhn/zam/mg2/radarjogja/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Arema FC Minta Robert Lima Guimaraes Diet Protein


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler