Seusai Membagikan Sepeda Motor untuk Babinsa, Prabowo Temui Nelayan Indramayu

Sabtu, 24 Desember 2022 – 23:38 WIB
Menhan RI Prabowo Subianto menemui para nelayan Indramayu di TPI Karangsong, Jumat (23/12). Foto: dokumentasi Gerindra

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto menemui para nelayan Indramayu di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Karangsong, saat kunjungan ke daerah itu pada Jumat (23/12).

Prabowo juga melihat tempat pelelangan ikan serta melihat aktivitas nelayan sedang mengeluarkan ikan dari cold storage perahu.

BACA JUGA: Serahkan Bantuan Motor di Koramil Indramayu, Prabowo: Babinsa Ujung Tombak Pertahanan Negara

Ketua umum Partai Gerindra itu menemui para nelayan seusai membagikan 20 unit sepeda motor untuk para Babinsa di lingkungan Kodim 0616 Indramayu.

Kehadiran Prabowo di TPI Karangsong langsung disambut meriah para nelayan dan masyarakat yang berada di lokasi pelelangan ikan sejak pagi hari.

BACA JUGA: Leo Bicara soal Rekam Jejak Ganjar - Erick Thohir

Masyarakat antusias menyambut dan menyalami Prabowo yang saat itu didampingi Forkopimda Indramayu.

"Terima kasih rakyat Indramayu, terima kasih masyarakat Jawa Barat, terima kasih atas sambutanmu," ucap Prabowo sebagaimana siaran pers diterima di Jakarta.

BACA JUGA: Umar Hasibuan Sentil Omongan Jenderal Dudung, PKB Bereaksi Tegas

Kesempatan itu dimanfaatkan Prabowo beramah tamah dengan para nelayan. Dia juga menaiki salah satu perahu penangkap ikan milik nelayan Indramayu.

Prabowo juga membagikan 1500 paket sembako untuk nelayan dan warga sekitar TPI Karangsong Indramayu.

"Alhamdulillah keadaan bangsa kita terus membaik, untuk itu kita butuh kerja sama yang baik antara semua aparat, TNI, Polri, dan pemerintah daerah," ujar Prabowo di hadapan nelayan.

Dia pun berpesan agar masyarakat menjaga kerukunan dan persatuan di daerah tersebut.

"Semua unsur harus rukun bersatu menjaga keamanan, menjaga ketertiban agar pembangunan ekonomi kita bisa lebih cepat dan kesejahteraan bisa lebih cepat,” tutur Menhan Prabowo.

Setelah dari TPI Karangsong Indramayu, Menhan RI Prabowo Subianto berkunjung ke Pondok Pesantren (Ponpes) Cadangpinggan Desa Cadangpinggan, Kecamatan Sukagumiwang Kabupaten Indramayu.(fat/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler