jpnn.com, BANDUNG - Grup musik Sheila On 7 menutup rangkaian konser 'Tunggu Aku di..." di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Sabtu (28/9).
Bandung menjadi kota penutup dalam rangkaian konser Sheila on 7 di 5 kota, setelah sebelumnya digelar di Samarinda, Makassar, Pekanbaru, dan Medan.
BACA JUGA: Konser Sheila On 7 di Jalak Harupat Bandung Belum Berizin Polisi, Waduh
Konser ini sukses menarik ribuan penonton yang antusias mengikuti setiap lagu hits yang dibawakan oleh Sheila On 7.
Sejak awal penampilan dimulai pada pukul 20.00 WIB, Sheila on 7 berhasil menghibur penonton dengan lagu-lagu hits mereka.
BACA JUGA: Intip Kemeriahan Konser Sheila On 7 di Medan
Para penonton bergembira bersama, bernyanyi dengan lagu-lagu yang membawa mereka bernostalgia.
Dalam rangkaian konser ini, bank bjb hadir di setiap kota untuk mendekatkan diri kepada nasabahnya.
BACA JUGA: Lokasi Konser Sheila On 7 di Bandung Akhirnya Dipindahkan
Jaringan kantor bank bjb yang tersebar di lima kota tersebut memberikan kemudahan akses layanan keuangan, sekaligus memfasilitasi nasabah untuk menikmati konser dengan lebih mudah.
Konser di Bandung, sebagai kota penutup, menjadi bukti nyata komitmen bank bjb dalam memberikan pelayanan terbaik bagi nasabahnya.
"Terima kasih banyak bank bjb yang sudah menyediakan fasilitas seperti charger HP, sehingga saya bisa tetap terhubung selama konser," kata Agung Darmawan, salah satu nasabah bank bjb asal Bandung.
Selama konser berlangsung, bank bjb juga memberikan berbagai promo termasuk diskon untuk pembelian merchandise resmi Sheila On 7 di lokasi konser untuk para pengguna DIGI bank bjb. (jlo/jpnn)
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh