Sherina Tetap Nomor Satu di Twitter

Selasa, 01 Februari 2011 – 19:20 WIB
JAKARTA - Sherina berhasil mempertahankan posisinya sebagai selebriti tanah air dengan follower terbanyak di situs microblogging TwitterBahkan hingga kemarin sore, jumlah pengikut keponakan musisi Fariz RM itu mencapai 864.913.

Jumlah tersebut mengalahkan pengikut Vidi Aldiano (674.175) dan Raditya Dika (600.555)

BACA JUGA: Rossa Sayangkan Vonis Ariel

Bahkan Agnes Monica yang terbilang eksis di dunia maya, hanya memiliki pengikut 450.827
Begitupun dengan Afgan yang pengikutnya 'hanya' 421.974 orang.

Predikat sebagai The Twitter Princess yang diberikan sebuah majalah lisensi dari Amerika Serikat tahun lalu, sepertinya masih akan dipegang olehnya

BACA JUGA: Bulan Madu Kedua, Titi Kamal Culik Suami

"Kalau soal itu (alasan mem-follow, Red), tanya ke follower-nya," katanya.

Pelantun lagu Cinta Pertama dan Terakhir itu mulai nge-tweet pada 21 April 2009
Awalnya, dia mengaku hanya iseng mengikuti perkembangan teknologi komunikasi

BACA JUGA: Rihanna Dikabarkan Biseksual

Tetapi belakangan dia merasakan manfaat besar dari situs microblogging tersebut.

Menurut anak kedua dari tiga bersaudara itu, Twitter merupakan media yang efektif untuk mempromosikan sesuatuTerlebih dengan banyaknya pengikut yang dimiliki"Aku suka kasih info jadwal manggung atau single baru aku," ungkapnya.

Terkadang dia juga menjadikan Twitter sebagai media untuk mengungkapkan perasaan atau pendapatnya tentang sesuatu hal atau peristiwaNamun untuk menghindari polemik, pemeran utama film Petualangan Sherina itu tidak asal nge-tweet.

Dia juga tidak ingin mengganggu orang lain dengan isi tweet-nyaPasalnya, dia merasakan sendiri ketidaknyamanan saat membaca tweet orang lain yang berisikan penghinaan atau hujatan terhadap seseorang atau kelompok orang.

"Tweet harus difilter, karena ada resikonyaBoleh saja punya kebebasan, tapi harus ada batasannyaHarus punya pertimbangan sendiri apakah sesuatu pantas di-tweet atau tidak," imbuhnya(eos/ito/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Olla Ramlan Harus Fokus Urus Anak


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler