Show Jelang El Clasico

Jumat, 05 Oktober 2012 – 06:03 WIB
Selebrasi pemain Real Madrid. Foto: Getty Images
AMSTERDAM - Cristiano Ronaldo benar-benar momok bagi pertahanan lawan. Winger Real Madrid itu kembali mencetak hat-trick dan membawa kemenangan buat klubnya 4-1 (1-0) atas Ajax Amsterdam kemarin dini hari.
   
Ajax yang bermain di markasnya Amsterdam Arena, tak berdaya menghadapi Real. Ronaldo pun leluasa mengacak-acak pertahanan Ajax dan berhasil mencetak tiga gol pada menit ke-42, 79, dan 81. Satu gol lainnya dicetak dengan gol akrobatik Karim Benzema. Adapun gol hiburan Ajax dicetak Moisander di menit ke-56.
   
Empat hari sebelumnya, Ronaldo juga mencetak hat-trick ketika Los Blancos, julukan Real, menghabisi Deportivo La Coruna 5-1 di Primera Division. Total, sejak membela Real pada 2009, Ronaldo telah mencatat 15 hat-trick.
   
Musim ini, di semua ajang, Ronaldo telah mencetak 12 gol dari 10 pertandingan bersama Real. Sedangkan di Liga Champions, dia telah mengemas 42 gol dan menjadi salah satu dari delapan pemain yang mampu mengemas lebih dari 40 gol di Liga Champions.
   
"Itu merupakan pertandingan yang komplet buat kami dan sangat penting meningkatkan kepercayaan diri untuk pertandingan berikutnya (lawan Barcelona). Bagi saya, mencetak tiga gol penting, lebih penting lagi tim bisa menang," kata Ronaldo, seperti dikutip Associated Press.
   
Dua kali hat-trick dalam rentang empat hari membuat Ronaldo optimistis menatap el clasico melawan Barcelona akhir pekan ini.
   
"Saya sangat yakin bisa meraih hasil bagus di tempat yang sangat sulit seperti Nou Camp. Mereka memang memiliki tim yang bagus, tetapi tidak banyak perbedaan di antara tim kami," lanjutnya..
   
Di sisi lain, kekalahan dari Real membuat pelatih Ajax Frank De Boer kesal."Kami tidak bermain sesuai dengan level terbaik kami," keluh De Boer.
   
De Boer menganggap pemainnya terlalu respek kepada Iker Casillas dkk. "Memang, kami harus menghormati pemain lawan, tetapi bukan mengidolakan mereka dan membiarkan mereka begitu saja," kecamnya. (ham/bas)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Duo Brazil Langsung Bergabung ke Persipura

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler