Siap-Siap Surabaya Bakal Disinggahi Dua Kapal Pesiar Lagi

Senin, 10 Desember 2018 – 21:09 WIB
Ilustrasi. FOTO : Jawa Pos

jpnn.com, SURABAYA - Surabaya makin mendapat tempat bagi penumpang kapal pesiar. Buktinya, jumlah kapal yang singgah di Pelabuhan Tanjung Perak terus meningkat. Dua perahu jumbo bakal mampir lagi ke Surabaya bulan ini. Kedatangan kapal pesiar itu mengerek jumlah pengunjung ke Surabaya North Quay (SNQ).

Pelindo III Regional Jatim mencatat bahwa Tanjung Perak dikunjungi kapal pesiar delapan kali selama 2017. Angka tersebut bertambah tahun ini. Jumlah kunjungan pada 2018 mencapai 15 kali. ''Rata-rata kapal mengangkut seribu penumpang. Jika dihitung, total dari 15 kunjungan, di atas 15 ribu,'' kata Humas Pelindo III Regional Jatim Wilis Aji kemarin (9/12).

Dia mengatakan, seluruh perahu datang dengan membawa wisatawan mancanegara. Rencananya, dua kapal itu singgah akhir Desember. Salah satunya Genting Dream Cruise. Kabarnya, perahu besar tersebut datang membawa dua ribu orang. Sebelumnya, Genting Dream Cruise singgah dua kali selama 2018.

Selain Genting, ada beberapa perahu besar yang berkunjung ke Surabaya selama 2018. Mulai Silver Whisper, MS Azamara Journey, sampai MS Volendam. Kapasitas kapal itu di atas dua ribu orang.

Wilis menjelaskan, ada dampak positif dari kunjungan kapal pesiar. Salah satunya meningkatnya wisatawan ke SNQ. Antusiasme masyarakat melihat perahu wisata cukup tinggi. Mereka ramai-ramai naik gedung Gapura Surya Nusantara (GSN).

Misalnya, saat Seabourn Encore dari Eropa berkunjung pada November. Pengunjung SNQ mencapai 1.500 orang. Jumlahnya bertambah saat Genting merapat. Warga yang datang bisa mencapai 6.500 orang. ''Sayangnya, kunjungan kapal belum terjadwal secara teratur. Itu juga menyulitkan kami untuk mempromosikannya,'' kata Wilis.

Dia menyebut perusahaannya ingin Pelabuhan Tanjung Perak jadi rute tetap kapal pesiar. Perahu singgah secara rutin dan jelas waktunya. Sebab, kondisi itu bakal membawa banyak manfaat bagi masyarakat. Tidak sekadar mengamati luarnya. Warga di Jatim bisa naik langsung ke dalam kapal pesiar melalui Pelabuhan Tanjung Perak jika kapal terjadwal. (hen/c15/eko)

BACA JUGA: Surabaya Makin Sering Dikunjungi Kapal Pesiar

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sea Safari Cruise Siap Support Pariwisata Indonesia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler