Sea Safari Cruise Siap Support Pariwisata Indonesia

Jumat, 21 September 2018 – 23:38 WIB
Kapal Pesiar Sea Safari Cruise. FOTO : Istimewa for JPNN

jpnn.com, BALI - Iklim pariwisata tanah air tengah menggeliat. Termasuk wisata menggunakan kapal pesiar. Salah satu perusahaan kapal pesiar di Indonesia adalah Sea Safari Cruise. Menurut Direktur Marketing Sea Safari Cruise Eva Tanudjaja, pihaknya siap mendukung langkah strategis pemerintah di bidang pariwisata. Salah satunya dengan memberikan banyak program paket wisata yang akan menyadarkan masyarakat tentang potensi besar pariwisata negeri ini.

Belum lama ini, Sea Safari Cruises juga dipilih oleh Kementerian Pariwisata sebagai satu-satunya perusahaan kapal phinisi dalam mendukung upaya melakukan co branding Wonderful Indonesia.

BACA JUGA: Kalah Praperadilan, Bareskrim Disambangi FBI

Didukung oleh lima kapal phinisi yaitu Sea Safari Cruise 9, 8, 7, 6 dan Cheng Ho Live Aboard, Eva menegaskan banyak event yang bisa dilakukan di atas kapal pesiar. "Salah satunya wedding. Paket ini makin banyak diminati pasangan yang ingin melangsungkan pernikahan dengan suasana yang khas dan khusus di atas kapal pesiar," kata Eva.

Para wisatawan bisa memilih rute perjalanan yang berbeda untuk menikmati keindahan pulau-pulau Indonesia. Berbagai tujuan wisata itu misalnya Pulau Komodo, Raja Ampat, Lombok, Labuan Bajo, Kepulauan Gili, Sumbawa, The Spice Trail, Ambon, Flores, dan Alor.

BACA JUGA: Kalah di Praperadilan, Bareskrim Kembalikan Kapal Pesiar

Waktu perjalanan pun berbeda-beda, ada yang 2 hari - 1 malam dengan tujuan perjalanan Bali - Nusa Lembongan - Gili Trawangan. Selama perjalanan wisawatan akan mengunjungi pasar tradisional, pembudidayaan rumput laut, penenun tradisional, hingga snorkeling untuk menikmati keindahan bawah laut sebelum kembali ke Bali.

BACA JUGA: Perluasan Pelabuhan Gili Mas Dibagi 4 Tahap

Selain itu ada yang dilakukan dalam waktu lebih lama yaitu selama 7 hari - 6 malam dengan rute Bali - Komodo - Labuan Bajo. Paket ini membawa wisatawan berlibur dengan mengunjungi gunung berapi aktif, sekolah local dan pembuaan kapal. Dan yang terfavorit selama ini masih mendapat respon tinggi dari wisatawan yang ingin menikmati wisata di atas kapal pesiar adalah paket Sunset Dinner Cruise dengan tema khusus Pirate Dinner Cruise.

Sea Safari Cruise juga ikut serta menyambut Pertemuan International Monetary Fund (IMF) and The World Bank (WB) Annual Meetings (AM) 2018 di Nusa Dua, Bali, pada 8-14 Oktober mendatang. (JPNN/pda)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 2019, Kapal Pesiar Bisa Bersandar di Pelabuhan Gili Mas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler