Siapa, Bagaimana dan Dari Mana Korban Bang Ipul?

KPAI: Tolong, Jangan Dicari

Jumat, 19 Februari 2016 – 14:28 WIB
Saipul Jamil. Foto: dok/JawaPos.com

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) Asrorum Niam dan Ketua Divisi Sosialisasi KPAI, Erlinda menyambangi Polsek Kelapa Gading, Jumat (19/2) sekitar pukul 11.00 WIB.

Gampang ditebak. Tujuan mereka adalah untuk mengetahui perkembangan dugaan kasus pencabulan anak yang dilakukan oleh penyanyi dangdut Saipul Jamil (Bang Ipul).

BACA JUGA: Kawan Wartawan...Begini Pesan KPAI soal Korban Saipul Jamil

"Koordinasi menjelaskan ihwal kejadian dan penanganannya," kata Niam di mapolsek Kelapa Gading.

Meski sudah ditetapkan sebagai tersangka, Niam meminta agar polisi lebih cepat lagi menelusuri kasus dugaan pelecehan seksual tersebut.

BACA JUGA: Pengacara: Saipul Jamil Normal, Ada Pacarnya Kok

"Kami minta proses percepatan ketika bukti-bukti sudah cukup memadai. Kalau belum harus ada klarifikasi," bebernya. 

Sementara itu, Erlinda menyerahkan sepenuhnya pelaku untuk diproses secara hukum oleh pihak kepolisian. Namun demikian, dia meminta media tidak menggali profil korban pelecehan seksual itu.

BACA JUGA: Ibu Angkat Saipul Jamil: Cewek Aja Tinggal Milih

"Urusan hukum mari sama-sama menunggu. Namun tolong, saya mohon, jangan cari tahu tentang (profil) korban. Seperti, bagaimana dia sekolah, dan siapa serta dari mana keluarganya," tandasnya. (mg4/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Saipul Jamil: Saya Mau Salat Jumat dulu, Doakan Saya...


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler