Siapkan 5.000 Toko Suvenir dan Pangan

Tim Dokter Keliling Periksa Kesehatan Hewan Kurban

Rabu, 20 Oktober 2010 – 15:20 WIB
MEKAH - Menyambut kedatangan jemaah haji dari seluruh dunia, sebanyak 2.300 toko komersil sudah siap menyajikan beragam makanan, pakaian, dan oleh-oleh hajiSelain itu, hadir pula 2.229 toko sementara yang didirikan khusus selama penyelenggaraan ibadah haji 1431 hijriyah

BACA JUGA: SBY Dinilai Gagal, Pendemo Gelar Parodi



Walikota Mekah, Osama Al-Bar, mengatakan, pemerintah Arab memberikan kesempatan kepada mukiman dan warganya untuk menjual makanan dan pakaian khusus properti haji
Tetapi untuk menjamin keamanan pangan, pemerintah sudah membentuk tim pengawas hingga ke lapangan

BACA JUGA: KAMMI Aksi Tidur, Kasbi Bawa Gambar Babi



"Kami sudah membentuk tim pengawas
Mereka akan mengawasi seluruh toko komersil dan toko bahan pangan

BACA JUGA: Gagak Ancam Laporkan KPK ke Polri dan Kejagung

Tujuannya untuk memastikan makanan yang dijual memenuhi kesehatan dan standar keselamatanBahkan makanan itu diambil sampelnya untuk diuji di laboratoriumMakanan yang kedaluwarsa akan disita," tegas Osama seperti dilansir Arab News/mch.

Bukan hanya makanan siap saji yang diperiksa, pemerintah juga melakukan pengawasan terhadap hewan kurban"Pemeriksaan dilakukan di lokasi hewan kurbanPemotongan hewan untuk kurban harus benar-benar sesuai standarYa, sekitar 75 pusat pengawasan telah didirikan di berbagai sudut kota," kata dia.

Selain petugas yang standby di beberapa titik kota, pemerintah juga menyiapkan petugas mobile"Tim pengawas dari dokter dan petugas kesehatan melakukan inspeksi ke lapanganMereka memastikan pencegahan terhadap wabah penyakit menalar," paparnya

Rumah pemotongan hewan harus bersih dan suciApalagi lebih dari setengah juta hewan akan disembelih.(gus/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ombudsman Diminta Genjot Sosialisasi Ketimbang Penelitian


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler