Mourinho mengisyaratkan tidak akan menggunakan tenaga Raul dan Guti pada musim depan
BACA JUGA: Nadal Tanam Saham, Laudrup Pelatih
Raul sendiri belum mengambil keputusan bakal hengkang ke manaBACA JUGA: Nama Panggilan di Kostum Baru
Adapun Guti telah lama dikaitkan dengan klub Turki BesiktasBACA JUGA: Mesra Dengan Pacar Lama
Sebelum kedua pemain itu angkat kaki, direktur Real Emilio Butragueno berharap ada laga perpisahan untuk mereka.Bagi Butragueno yang juga pernah menjadi pemain penting di Real, Raul dan Guti patut mendapatkan kehormatan ituSebab, mereka adalah simbol dari masa lalu dan masa depan klub berjuluk Los Blancos ituRaul dan Guti adalah pemain binaan Real.
"Bagi kami, dia lebih dari sekadar simbolDia bagian dari sejarah klub iniDia adalah contoh bagi semua, bagi pemain muda dan penerus di masa datangKami biarkan Raul mengambil keputusan," tutur Butragueno, kepada Eurosport.
Pria yang di kala masih aktif bermain dijuluki si Burung Nasar itu menyadari betul bahwa Real punya utang yang besar terhadap RaulSelama membela Real, Raul ikut menyumbangkan enam trofi Liga Primera dan tiga kali juara Liga Champions.
Sama halnya dengan Raul, Guti juga adalah pemain jebolan akademi RealGelandang yang temperamen itu belum pernah membela klub lain selain RealKarena itu, ini akan menjadi perpisahan yang penuh haru bagi kedua pemainDi kala Raul akan hengkang, idola baru Real asal Portugal Cristiano Ronaldo sudah mengincar nomor punggung impiannya, yakni nomor 7 yang selama ini dikenakan RaulKarena itu, saat dia bergabung, Ronaldo rela memakai kostum nomor 9.
Akibatnya, sebutan CR7 yang sudah lama melekat dalam diri Ronaldo harus diganti dengan CR9Namun, seiring dengan negosiasi kontrak Raul dengan Schalke, mantan winger Manchester United itu tinggal menunggu waktu untuk memakai nomor 7Dia akan menjadi pewaris dari nomor keramat yang sebelumnya juga dipakai Alfredo Di Stefano, striker legendaries RealKabarnya, berdasarkan klaim AS, laga perpisahan dengan Raul akan dijalani pada 24 Agustus nanti pada ajang Trofeo Santiago Bernabeu(ham)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Raul Gonzalez Dilirik Spurs
Redaktur : Tim Redaksi