Sibuk, Dubes Arab Batalkan Pertemuan dengan Polri

Jumat, 24 Februari 2017 – 17:25 WIB
Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud. Foto: AFP

jpnn.com - jpnn.com - Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia Osama Mohammad Abdullah Al Shuaibi menunda audiensi pengamanan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud dengan Polri, Jumat (24/2).

Menurut Kabagpenum Divisi Humas Polri Kombes Martinus Sitompul, agenda pertemuan Dubes Arab dengan Wakapolri Komjen Syafrudin yang sudah dijadwalkan, harus dibatalkan.

BACA JUGA: Sambangi Indonesia, Raja Arab Saudi Boyong 800 Orang

"Jadi saya sampaikan, batal karena Pak Dubes sibuk mempersiapkan kedatangan Raja Salman," ujar Martinus di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (24/2).

Meski begitu, Martinus menyampaikan, Dubes Arab meminta pertemuan dijadwal ulang. Permohonan diajukan antara Senin (27/2) atau Selasa (28/2) besok.

BACA JUGA: Siap Sambut Kunjungan VVIP Kerajaan Arab Saudi

Di samping itu, Martinus mengaku pihaknya memaklumi pembatalan ini, mengingat padatnya jadwal demi mempersiapkan kedatangan Raja Salman.

Sebab, Raja Salman membawa serta rombongan sebanyak 1.500 orang dan 25 pangeran.(Mg4/jpnn)

BACA JUGA: Begini Persiapan Polda Metro Sambut Kunjungan Raja Arab

BACA ARTIKEL LAINNYA... Keluarga Korban Crane Maut Tagih Janji Raja Saudi


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler