Sihar Sitorus Ketemu La Nyalla Cs

Rabu, 06 Maret 2013 – 15:57 WIB
JAKARTA -- Salah satu anggota anggota Eksekutif Komite (Exco) PSSI Sihar Sitorus, Rabu (6/3) mendatangi kantor PSSI di Senayan Jakarta. Menariknya, Sihar sempat melakukan pertemuan singkat dengan La Nyalla Cs di ruang Sekjen PSSI Hadiyandra.

Seperti diketahui Sihar Sitorus adalah salah anggota exco yang belum mengakui La Nyalla Mattalitti, Tony Aprilani, Erwin Dwi Budiawan dan Roberto Rouw sebagai anggota Exco PSSI, meski keempatnya sudah menyatakan kembali ke PSSI.

Sihar awalnya ingin menuju ruang anggota exco PSSI, tempat dimana dirinya berkantor seperti biasa. Namun karena ruang exco sepi, Sihar masuk ke ruangan Sekjen PSSI.

Entak disengaja atau tidak, di ruangan tersebut sudah menunggu La Nyalla Mattalitti, Erwin Dwi Budiawan dan Tony Aprilani. Di ruangan itu juga ada Sekjen PSSI Hadiyandra.

Saat dikonfirmasi usai pertemuan, Sihar menyatakan tidak ada hal luar biasa yang dibicarakan dalam pertemuan singkat itu. Sihar hanya menybut, mereka membicarakan hubungan manusia dan manusia.

"Enggak ada yang serius enggak ada ada yang spesifik, pembicaraannya santai menyangkut hubungan manusia. Artinya enggak ada yang luar biasa," kata Sihar. (abu/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Karate Tambah Satu Atlet Lagi

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler